Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jika Luka Modric adalah Pemain Timnas Spanyol atau Jerman, Dia Mudah Raih Ballon d'Or

By Tomy Kartika Putra - Senin, 25 Juni 2018 | 04:57 WIB
Ekspresi gelandang timnas Kroasia, Luka Modric (kanan), saat merayakan golnya ke gawang Argentina dalam laga Grup D Piala Dunia 2018 di Stadion Nizhny Novgorod, 21 Juni 2018.
JOHANNES EISELE / AFP
Ekspresi gelandang timnas Kroasia, Luka Modric (kanan), saat merayakan golnya ke gawang Argentina dalam laga Grup D Piala Dunia 2018 di Stadion Nizhny Novgorod, 21 Juni 2018.

Bek timnas Kroasia, Dejan Lovren, menyakini bahwa Luka Modric akan meraih Ballon d'Or jika pilar Real Madrid itu bermain untuk timnas Jerman atau timnas Spanyol.

Luka Modric bermain luar biasa di dua laga awal timnas Kroasia di Grup D Piala Dunia 2018.

Gelandang Real Madrid ini mempunyai andil besar di kemenangan 2-0 kontra Nigeria dan 3-0 melawan Argentina.

Penampilan Modric di level klub juga bisa dibilang hebat.

Peran vitalnya di sektor lini tengah mampu mengantar Real Madrid menjadi juara Liga Champions musim 2017-2018 di mana gelar juara tersebut adalah gelar ketiga secara beruntun.

Penampilan impresif Modric membuat rekan setimnya di timnas, Dejan Lovren, berdecak kagum.

Lovren mengatakan bahwa dirinya senang bisa bermain bersama Modric dan menilai bahwa pemain 32 tahun tersebut pantas meraih Ballon d'Or.

(Baca juga: Akibat dari Kemenangan Belgia, Romelu Lukaku Kini Setara Cristiano Ronaldo ?)

"Sungguh menyenangkan bisa bermain dengan Luka Modric, dia adalah salah satu pemain terbaik di dunia," ucap Lovren dalam konferensi pers di Roschino, markas latihan timnas Kroasia di Piala Dunia 2018, seperti dilansir BolaSport.com dari Goal.

"Jika Modric adalah pemain Spanyol atau Jerman, maka dirinya akan lebih banyak mendapatkan perhatian. Dia besar kemungkinan akan menjadi peraih gelar Ballon d'Or."


Bek Timnas Kroasia, Dejan Lovren, dalam jumpa pers di Roschino, Rusia, Sabtu (23/6/2018). (FIRZIE A. IDRIS/BOLASPORT.COM)

Bek Liverpool tersebut lantas menambahkan bahwa Kroasia adalah negara yang kurang populer sehingga Luka Modric tidak mendapatkan perhatian yang sepantasnya dia dapatkan.

"Dia tidak mendapatkan apa yang sepantasnya dia peroleh karena kami adalah sebuah negara yang lebih kecil," ujar Dejan Lovren.

"Semua pencinta sepakbola tahu bahwa Modric adalah pemain yang luar biasa. Dia adalah salah satu yang terbaik di dunia sekarang."


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Goal.com/en

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X