Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Barcelona Vs Juventus - Mengenang Memori Olympiastadion Tahun 2015 Saat Barca Hancurkan Mimpi Juve

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Selasa, 12 September 2017 | 18:03 WIB
Para pemain Barcelona memberikan apresiasi bagi pemain Juventus setelah partai final Liga Champions di Olympiastadion, Berlin, pada 6 Juni 2015, yang dimenangi Barca.
ODD ANDERSEN / AFP
Para pemain Barcelona memberikan apresiasi bagi pemain Juventus setelah partai final Liga Champions di Olympiastadion, Berlin, pada 6 Juni 2015, yang dimenangi Barca.

Matchday pertama Liga Champions 2017-2018 memunculkan duel antarraksasa di Grup D. Juventus harus bertandang ke Camp Nou untuk menghadapi tuan rumah Barcelona.

Mereka berduel untuk memperebutkan tripoin perdana di Liga Champions musim ini, Rabu dini hari (13/9/2017) pukul 01.45 WIB.

Berbicara soal Barcelona, ingatan fan Juventus tak akan jauh-jauh dari Olympiastadion di Kota Berlin, 6 Juni 2015, di mana mereka sekali lagi harus takluk di partai puncak Liga Champions.

Barca adalah penggagal mimpi mereka saat itu.

Stadion yang juga menjadi tempat penyelenggaraan partai final Piala Dunia 2006 itu menjadi saksi bagaimana koleksi runner-up Juventus bertambah menjadi enam kali (kemudian menjadi tujuh kali setelah kalah dari Madrid tahun 2017).

Kedua tim bermain di babak final dengan harapan meraih treble winners setelah mengamankan dua trofi domestik.

Meski hanya tampil sebagai runner-up Grup A di bawah Atletico Madrid, Juventus melaju ke final setelah menyingkirkan Borussia Dortmund, AS Monaco, dan Real Madrid di babak gugur.

(Baca Juga: Barcelona Vs Juventus - Siap-siap Ngegas! Barca Punya Pebalap MotoGP di Sisi Kanan)

Sedangkan Barcelona sebagai juara Grup F mampu menyudahi perlawanan Manchester City, Paris Saint-Germain, dan Bayern Muenchen di babak gugur untuk mencapai partai puncak.

Sebelum partai final, Juventus harus kehilangan Giorgio Chiellini yang mengalami cedera betis saat latihan, sedangkan Barcelona bisa memainkan semua pemain terbaik mereka.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Uefa.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X