Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kualifikasi Piala Dunia 2018 - Meski Tampil Apik di Liga, 5 Pemain Ini Tak Dipanggil oleh Timnas, Salah Satunya Rekan Lionel Messi

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Kamis, 5 Oktober 2017 | 20:38 WIB
Aksi selebrasi pemain Chelsea, Marcos Alonso, seusai menjebol gawnag Tottenham Hotspur dalam laga di Wembley Stadium, Minggu (20/8/2017)
IAN KINGTON / IKIMAGES / AFP
Aksi selebrasi pemain Chelsea, Marcos Alonso, seusai menjebol gawnag Tottenham Hotspur dalam laga di Wembley Stadium, Minggu (20/8/2017)

Kualifikasi Piala Dunia 2018 kembali bergulir mulai tanggal 6 Oktober 2017, pertandingan dari beberapa zona akan digelar untuk menentukan siapa ang akan lolos ke Piala Dunia 2018 Rusia.

Memasuki babak akhir kualifikasi, beberapa pemain justru ditepikan oleh pelatih tim nasional mereka.

Meski tampil apik di Liga mereka masing-masing, pemain-pemain ini masih belum mencuri perhatian pelatih.

(Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2018 - Starting XI Pemain Top yang Cedera dan Absen Membela Negaranya)

BolaSport.com menghimpun 5 pemain yang tampil bagus di liga tetapi tak dipanggil oleh timnas.

Berikut daftarnya:

1. Marcos Alonso (Spanyol)


Aksi selebrasi pemain Chelsea, Marcos Alonso, seusai menjebol gawnag Tottenham Hotspur dalam laga di Wembley Stadium, Minggu (20/8/2017)(IAN KINGTON / IKIMAGES / AFP)

Di musim 2017-2018, Alonso sudah menciptakan 2 gol dari 7 pertandingannya bersama Chelsea.

Penampilan impresif Marcos Alonso di Chelsea rupanya masih belum mencuri perhatian Julen Lopetegui selaku pelatih Timnas Spanyol.

Lopetegui lebih memilih untuk memanggil pemain muda Alvaro Odriozola

2. Radja Nainggolan (Belgia)


Gelandang AS Roma, Radja Nainggolan, menunjukkan reaksi dalam partai Liga Italia lawan AC Milan di Stadion San Siro, Milan, 7 Mei 2017.(FILIPPO MONTEFORTE / AFP)

Pemain berdarah Indonesia ini lagi-lagi ditepikan oleh pelatih Timnas Belgia, Roberto Martinez.

Sebelumnya Nainggolan juga ditepikan oleh Martinez di dua pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2018 sebelumnya.

Di musim 2017-2018 Ini, Nainggolan mencatatkan 1 gol dan 2 asis dari 5 pertandingannya bersama AS Roma.

3. Jorginho (Brasil)


Gelandang Napoli, Jorginho, resmi dicoret dari skuad Italia untuk Piala Eropa 2016.(MARCO BERTORELLO/AFP)

Pemain berdarah Italia dan Brasil ini tampil impresif bersama Napoli di Liga Italia.

Ia bahkan disebut sebagai pemain underrated musim ini.

Di pekan ke-5 Liga Italia, saat Napoli melawan Cagliari, Jorginho mencatatkan 117 operan sukses dari 120 operannya.

Beberapa pendukung Timnas Italia sampai mempertanyakan kenapa Jorginho tak dipanggil ke skuat Gli Azzurri.

Padahal Timnas Italia harus kehilangan Marco Verratti, Lorenzo Pellegrini, Daniele de Rossi.

Pelatih Italia, Giampiero Ventura justru lebih memilih pemain muda Nicola Barella untuk menggantikan posisi Marco Verratti.

4. Gonzalo Higuain (Argentina)


Striker Juventus, Gonzalo Higuain, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Atalanta dalam laga Liga Italia di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Bergamo, pada 1 Oktober 2017.(MARCO BERTORELLO/AFP)

Higuain juga bernasib sama seperti Radja Nainggolan yang kembali ditepikan oleh tim nasional mereka.

Meski di beberapa pertandingan awal bersama Juventus musim 2017-2018 ia memang kesulitan untuk mencetak gol, tapi di 2 pertandingan terakhir bersama Juventus ia sukses mencetak 2 gol.

Padahal Timnas Argentina harus kehilangan Sergio Aguero yang masih dalam masa pemulihan usai mengalami kecelakaan.

Jorge Sampaoli lebih memilih untuk memanggil penyerang Boca Junior, Dario Bendetto.

5. Mario Balotelli (Italia)


Striker OGC Nice, Mario balotelli, dalam laga kontra Napoli di Allianz Riviera, Selasa (22/8/2017)(VALERY HACHE / AFP )

Pemain bengal ini hingga kini masih belum bisa kembali menembus skuat Timnas Italia.

Padahal di musim 2017-2018, Balotelli mencatatkan 5 gol dari 5 pertandingannya bersama Nice.

Giampiero Ventura tampaknya belum mau memanggil Balotelli meski Andrea Belotti mengalami cedera.

Ventura lebih memilih untuk memanggil penyerang Chievo Verona, Roberto Inglese.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Bagaskara Setyana Adhie Perkasa
Sumber : transfermarkt.com, BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X