Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

WJC 2017 - Rehan/Fadia Melenggang ke Semifinal, Amunisi Ganda Campuran Indonesia Semakin Bertambah

By Susi Lestari - Jumat, 20 Oktober 2017 | 16:20 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti, berpose seusai memastikan diri ke semifinal Kejuaraan Dunia Junior 2017 yang berlangsung di GOR Among Rogo, Yogyakarta, Jumat (20/10/2017).
SUSI LESTARI/BOLASPORT.COM
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti, berpose seusai memastikan diri ke semifinal Kejuaraan Dunia Junior 2017 yang berlangsung di GOR Among Rogo, Yogyakarta, Jumat (20/10/2017).

Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto dan Siti Fadia Silva berhasil meraih tiket babak semifinal Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2017, pada Jumat (20/10/2017).

Kepastian melaju ke babak empat besar ini didapatkan Rehan/Fadia setelah berhasil mengalahkan ganda campuran Malaysia, Eng Chong Ng/Ee Wei Toh.

Pada pertandingan yang digelar di GOR Among Rogo, Yogyakarta itu, ganda campuran Indonesia ini menang lewat rubber game dengan skor, 18-21, 21-14, 21-15.

Ditemui BolaSport.com setelah pertandingan, Rehan Naufal Kusharjanto dan Siti Fadia Silva pun mengomentari pertandingan yang baru saja mereka jalani.

"Gim pertama kami kalah start dari ganda Malaysia," kata Rehan.

(BACA JUGA: WJC 2017 - Gregoria Mariska Melaju ke Semifinal setelah Singkirkan Wakil Indonesia Lainnya)

Kecolongan start membuat Rehan/Fadia tertinggal dan akhirnya mengubah pola permainan di gim kedua.

"Kami mengubah pola permainan di gim kedua. Tadinya bola kami panjang-panjangin."

"Terus setelah kena blok sama lawan, akhirnya kami memilih untuk melakukan pukulan-pukulan ke arah pertahanan musuh," ujar Fadia.

Sebelum Rehan/Fadia, satu wakil Indonesia di ganda campuran telah terlebih dahulu mendapat tiket semifinal yakni Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Rinov/Pitha mendapat tiket babak empat besar setelah menang dari pasangan Thailand, Natthapat Trinkajee/Kwanchanok Sudjaipraparat, lewat rubber game dengan skor 13-21, 21-17, 21-16.


Editor : Doddy Wiratama
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Newcastle
36
57
7
Chelsea
36
57
8
Man United
36
54
9
West Ham
37
52
10
Brighton
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
35
70
5
Athletic Club
35
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
35
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X