Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tiara/Febriana Siap Hadapi Rekan-rekannya pada Kejurnas PBSI 2017

By Nugyasa Laksamana - Senin, 27 November 2017 | 23:17 WIB
Pasangan ganda putri, Tiara Rosalia Nuraidah/Febriana Dwipuji Kusuma, berpose dengan pasangan ganda putra, Angga Pratama/Berry Angriawan, pada sesi konferensi pers Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI 2017, di Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung, Senin (27/11/2017).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putri, Tiara Rosalia Nuraidah/Febriana Dwipuji Kusuma, berpose dengan pasangan ganda putra, Angga Pratama/Berry Angriawan, pada sesi konferensi pers Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI 2017, di Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung, Senin (27/11/2017).

Pasangan ganda putri nasional, Tiara Rosalia Nuraidah/Febriana Dwipuji Kusuma, siap bersaing dengan rekan-rekannya di pelatnas saat bertanding di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI 2017 Gubernur Kepulauan Bangka Belitung.

Kejurnas PBSI 2017 akan diselenggarakan di GOR Sahabudin dan GOR Kacang Pedang, Pangkal Pinang, mulai Selasa (28/11/2017).

Turnamen tahunan ini diikuti oleh 445 atlet yang berasal dari 29 provinsi dan 59 atlet pelatnas, termasuk Tiara/Febriana.

(Baca juga: Greysia Polii: Jangan Kendor, Apriyani!)

"Di Kejurnas ini sebagian besar lawannya adalah teman sendiri yang setiap hari berlatih bersama. Jadi, persiapan kami lebih kepada persiapan mental dan percaya diri," ujar Tiara.

Tiara/Febriana berada satu pool dengan pasangan ganda putri andalan Indonesia saat ini, Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

"Kalau target saya pribadi, karena di undian nanti kami berada satu pool bersama Greysia/Apriyani, jadi target saya minimal bisa sampai semifinal, kalau bisa juara," ucap Tiara.

Kejurnas PBSI 2017 ini menjadi turnamen kedua bagi Tiara/Febriana setelah dipasangkan. Sebelumnya, mereka sukses menjadi juara di Indonesia International Challenge 2017.

"Kalau saya sama Febriana memang lebih kepada cara bagaimana dia lebih berani mainnya," ujar Tiara Rosalia Nuraidah.

(Baca juga: Pelatih Maklumi Pencapaian Greysia/Apriyani pada Hong Kong Open 2017)

"Saya posisinya senior, Febriana junior, rasa nggak enaknya pasti ada. Saya cuma nyiapin Dia biar berani dan yakin. Setelah juara pasti PD ada, lebih yakin," tutur Tiara.

Tiara/Febriana akan menjalani laga pertama mereka melawan Jauza Fadhila Sugiarto/Ribka Sugiarto.

Jika sukses menaklukkan peraih medali perak Kejuaraan Dunia Junior (WJC) 2017 itu, Tiara/Febriana akan berjumpa dengan pemenang antara Linda Mutiara Pertiwi/Maretha Dea Giovani dan Nisak Puji Lesatari/Rahmadhani Hastiyanti Putri.

Sementara jika lolos ke babak semifinal, Tiara/Febriana berpeluang menghadapi Greysia/Apriyani.


Editor : Doddy Wiratama
Sumber : Badminton Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X