Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tak Puas Jadi Semifinalis Kejuaraan Beregu Asia 2018, Pelatih Tim Putra Malaysia Tuntut Hasil Lebih pada Piala Thomas

By Susi Lestari - Senin, 12 Februari 2018 | 15:26 WIB
Pelatih Kepala Tunggal Putra malaysia, Misbun Sidek.
THE STAR
Pelatih Kepala Tunggal Putra malaysia, Misbun Sidek.

Pelatih tunggal putra Malaysia, Misbun Sidek, meyakini bahwa sukses menjadi semifinalis Kejuaraan Beregu Asia 2018 adalah hasil dari para pemainnya yang mau mendengarkan arahan dan tantangannya.

Meski begitu, Misbun tidak memungkiri jika dia masih belum puas dan menginginkan tim putra Malaysia bisa tampil lebih baik lagi pada putaran final Piala Thomas yang akan digelar di Bangkok, Thailand, 20-27 Mei mendatang.

Pada turnamen yang digelar di Alor Setar, Kedah, Malaysia, 6-11 Februari ini, tim putra Negeri Jiran mengakui keunggulan China, 3-1 pada babak semifinal.

Setelah mengetahui kekalahan menimpa timnya, Misbun mengatakan bahwa hasil ini tetap dinilai bagus.

(Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2018 - Rian/Hendra Menang, Indonesia Pertahankan Gelar Juara)

"Target kami adalah membangun tim yang mampu memberikan hasil. Saya ingin melihat apakah pemain memiliki hati untuk bermain bagi negara ini atau tidak," kata Misbun dikutip BolaSport.com dari The Star.

"Ketika kami kalah dari Thailand di laga pembuka, saya merasa dari mereka terlalu berhati-hati dan tidak bermain dengan kemampuan penuh mereka," ujar Misbun.

Setelah mengalami kekalahan dari Thailand di fase grup, Misbun memberikan sebuah tantangan.

"Saya menantang mereka untuk maju dan mereka menanggapi. Hasil akhir adalah menjadi semifinalis dan itu sudah cukup," kata Misbun lagi.

(Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2018 - Jonatan Christie Sukses Jadi Top Scorer Sekaligus Layak Disebut Pemain Terbaik Tim Putra Indonesia)

"Saya puas dengan penampilan mereka," tutur Misbun lagi.

Pada turnamen beregu putra, Indonesia berhasil menjadi kampiun setelah mengalahkan China dengan skor 3-1.

Sementara itu, di nomor beregu putri, Jepang yang menjadi unggulan teratas sukses menaiki podium puncak setelah menundukkan perlawanan China dengan skor 3-0.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Thestar.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X