Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Roger Federer: Saya Tidak Sabar untuk Pensiun

By Susi Lestari - Rabu, 21 Februari 2018 | 12:33 WIB
Petenis putra asal Swiss, Roger Federer, berpose dengan trofi pemain nomor satu dunia yang dibuat oleh ATP World Tour. Federer kembali ke peringkat puncak setelah memenangi laga perempat final turnamen Rotterdam Open 2018 atas Robin Haase, Jumat (16/2/2018).
JOHN THYS/AFP PHOTO
Petenis putra asal Swiss, Roger Federer, berpose dengan trofi pemain nomor satu dunia yang dibuat oleh ATP World Tour. Federer kembali ke peringkat puncak setelah memenangi laga perempat final turnamen Rotterdam Open 2018 atas Robin Haase, Jumat (16/2/2018).

Petenis putra asal Swiss, Roger Federer, telah membuat sebuah pernyataan besar tentang kemungkinan pensiunnya dengan mengklaim bahwa dia tidak sabar menunggu untuk menggantung raket.

"Saya tidak bisa menunggu untuk pensiun, tetapi saat ini memang saya harus menunggu," kata Federer dikutip BolaSport.com dari Express.

"Saat ini, saya masih bagus sebagai petenis dan ini benar-benar saat-saat yang indah," sambung Federer.

Baru-baru ini, Federer menorehkan sebuah prestasi dengan kembali ke posisi puncak peringkat dunia ATP setelah memenangi Rottederdam Open 2018.

(Baca Juga: Ini Jumlah Uang yang Diterima Jika Melakukan Pengaturan Skor Pertandingan Bulu Tangkis)

Peraih gelar Grand Slam 20 kali itu mampu menggeser posisi Rafael Nadal (Spanyol) setelah menunggu enam tahun lamanya.

Terakhir kali Federer berada di peringkat puncak adalah pada Oktober 2012 lalu.

Federer menambahi meski masih dalam penantian menuju gantung raket, nyatanya dia mengaku pernah merasakan kondisi seperti pensiun.

Kondisi tersebut terjadi pada 2016 saat Federer terpaksa absen selama enam bulan karena cedera.

"Saya sempat melihat sekilas saat saya absen enam sampai delapan bulan pada 2016 dan saya menikmatinya," kata Federer menceritakan masa lalunya itu.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : express.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X