Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala Thomas 2018 - Chen Long Tak Persoalkan Jadwal Turnamen yang Padat

By Delia Mustikasari - Jumat, 25 Mei 2018 | 15:19 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra China, Chen Long, mengembalikan kok ke arah Chou Tien Chen (Taiwan) pada laga perempat final Piala Thomas 2018 yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (24/5/2018).
LILLIAN SUWANRUMPHA /AFP PHOTO
Pebulu tangkis tunggal putra China, Chen Long, mengembalikan kok ke arah Chou Tien Chen (Taiwan) pada laga perempat final Piala Thomas 2018 yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (24/5/2018).

Federasi Bulu Tangkis Dunia (Badminton World Federation/BWF) tengah mendapat masukan dari beberapa negara untuk meninjau jadwal penyelenggaraan Piala Thomas dan Uber 2018 yang dianggap cukup padat.

Piala Thomas dan Uber 2018 digelar di Impact Arena, Bangkok, Thailand pada 20-27 Mei.

Babak penyisihan digelar pada 20-23 Mei dalam tiga sesi yakni pukul 09.00 WIB, 14.00 WIB, dan 19.00 WIB.

Setelah laga terakhir penyisihan grup selesai pada Rabu (23/5/2018) malam, BWF langsung menggelar pengundian untuk menentukan lawan yang akan dihadapi pada babak perempat final.

Proses pengundian dilakukan tengah malam jelang dini hari karena menunggu hasil pertandingan tim Thomas Malaysia yang menjalani laga selama lima jam saat melawan Denmark pada fase akhir penyisihan Grup D, Rabu (23/5/2018).

Laga yang berakhir pada tengah malam ini dimenangi Denmark dengan skor 3-2.

(Baca juga: Piala Thomas 2018 - Lolos ke Semifinal, Tim Putra China Selalu Sapu Bersih Kemenangan)

Selanjutnya, Denmark dan Malaysia menjalani babak perempat final yang digelar keesokan harinya pada pukul 19.00 WIB.

Pertandingan jadwal perempat final dan semifinal digelar masing-masing pada 24 Mei dan 25 Mei.

Beberapa tim berpendapat bahwa setelah fase penyisihan grup, BWF seharusnya baru melakukan pengundian satu hari kemudian agar tim bisa beristirahat.

Meski begitu, pebulu tangkis tunggal putra China, Chen Long, tidak mempersoalkan hal tersebut.

Chen Long mengatakan bahwa ada keuntungan yang didapat saat proses pengundian dilakukan setelah semua pertandingan penyisihan grup selesai digelar pada hari yang sama.

"Itu semua tergantung pada apa yang diinginkan para pemain dan saya termasuk pemain yang tidak mempersoalkan hal tersebut. Saya fokus pada tugas saya di sini. Saya ingin membantu China meraih Piala Thomas," kata Chen seperti dilansir BolaSport.com dari The Star.

(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

"Saya menyaksikan pertandingan antara Lee Chong Wei dan Viktor Axelsen. Keduanya bermain bagus. Chong Wei adalah pemain kunci untuk Malaysia. Dia selalu berjuang untuk meraih satu poin untuk tim," ujar Chen.

Tim putra China melaju ke babak semifinal setelah mengalahkan Taiwan 3-0.

Pada babak semifinal, China akan menjumpai Indonesia. Laga ini akan digelar mulai pukul 18.00 WIB.

Adapun final Piala Uber 2018 dijadwalkan pada Sabtu (26/5/2018), sementara final Piala Thomas dilangsungkan Minggu (27/5/2018).


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Thestar.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X