Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Move On dari MotoGP Italia 2018, Marc Marquez Pamer Momen Jadi Pebalap F1

By Any Hidayati - Selasa, 5 Juni 2018 | 14:43 WIB
Marc Marquez saat berada di paddock tim Repsol Honda pada sesi kualifikasi MotoGP Italia 2018, Sabtu (2/6/2018).
twitter.com/MotoGP
Marc Marquez saat berada di paddock tim Repsol Honda pada sesi kualifikasi MotoGP Italia 2018, Sabtu (2/6/2018).

Marc Marquez tampaknya tak mau terlalu larut dalam kesedihan usai tragedi yang dialaminya saat balapan MotoGP Italia 2018, Minggu (3/6/2018).

Pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Mugello itu, Marc Marquez harus rela finis di peringkat 16 usai mengalami insiden pada lap keempat MotoGP Italia 2018.

Setelah gelaran seri keenam MotoGP 2018 usai digelar, Marquez tampaknya langsung mencoba move on dengan melakukan kegiatan lain.

Pada Selasa (5/6/2018), Marc Marquez membagikan momen ketika dia balapan menggunakan mobil F1 di lintasan Red Bull Ring, Austria.

Bahkan Marquez diberi seragam khusus berwarna biru lengkap dengan namanya terukir di pinggang sebelah kiri.

(Baca Juga: Marc Marquez: Semua Orang Pernah Terjatuh) 


Instastory Marc Marquez pada Selasa (5/6/2018)(instagram.com/marcmarquez93)

Marc Marquez membagikan tiga momen spesial itu melalui Instastory, mulai dari seragam dan peralatan balap, latihan mengemudi, hingga video penampakan mobil yang akan ia kendarai.

Sebenarnya Marquez telah memberi bocoran soal penampilan dirinya berseragam Red Bull sejak seusai balapan di Sirkuit Mugello, Italia.

Pada unggahan pertama pada Senin (4/6/2018), Marquez membagikan video teaser betapa dia tidak menyangka bisa menjajal mobil jet darat Red Bull.

Kemudian beberapa jam setelah itu, Marquez mengunggah doto dirinya berdiri tegak lengkap dengan seragam Red Bull berwarna biru melekat di tubuhnya.

 

Empezamos!!  Let’s go! #MM93 @redbullmotorsports

A post shared by Marc Márquez (@marcmarquez93) on

Penampilan Marquez berseragam Red Bull  bisa dikatakan sebagai bukti bahwa pebalap Spanyol tersebut tidak terlalu ambil pusing dengan performa minus di MotoGP Italia 2018.

Padahal, Marc Marquez harus puas pulang dengan tangan hampa usai hanya mampu finis ke-16 pada balapan MotoGP Italia 2018.


Editor : Doddy Wiratama
Sumber : instagram.com/marcmarquez93

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X