Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Conor McGregor Tantang Khabib Nurmagomedov, Presiden UFC Antusias Menyambut Duel

By Doddy Wiratama - Minggu, 5 Agustus 2018 | 17:17 WIB
Poster pertarungan Khabib Nurmagomedov vs Conor McGregor untuk UFC 229.
instagram.com/UFC
Poster pertarungan Khabib Nurmagomedov vs Conor McGregor untuk UFC 229.

Setelah absen bertanding selama lebih dari satu setengah tahun, nasib Conor McGregor pada ajang UFC telah memasuki titik terang.

Conor McGregor dijadwalkan kembali ke dalam arena octagon pada Sabtu (6/10/2018) saat UFC 229 digelar di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat.

Tak tanggung-tanggung, dalam laga comeback-nya itu McGregor langsung dipercaya tampil pada partai utama alias main event UFC 229.

Conor McGregor akan menantang pemegang sabuk UFC Lightweight Championship, Khabib Nurmagomedov.

Tak hanya memperebutkan sabuk juara, duel antara McGregor kontra Nurmagomedov ini diperkirakan bakal berlangsung panas lantaran masalah pribadi yang dimiliki keduanya.

Pasalnya, Khabib Nurmagomedov disebut-sebut jadi faktor "meledaknya" emosi Conor McGregor yang mengamuk saat sesi konferensi pers (Media Day) jelang UFC 223 hingga akhirnya berbuntut ke meja hijau.

Kegeraman McGregor saat itu dilatarbelakangi oleh rasa ingin membantu sahabatnya, Artem Lobov, yang tengah berselisih dengan Nurmagomedov.

(Baca Juga: Sah! UFC Umumkan Duel antara Conor McGregor Vs Khabib Nurmagomedov)

Sementara itu, duel antara Khabib Nurmagomedov kontra Conor McGregor ini juga membuat Presiden UFC, Dana White, merasa antusias.

"Ini adalah pertarungan yang sangat penting untuk kedua petarung," ujar Dana White dikutip BolaSport.com dari ESPN.

"Bagi Nurmagomedov, mengalahkan McGregor adalah pencapaian yang besar untuknya. Sedangkan untuk McGregor, ini adalah duel lain yang dapat mengukuhkan dirinya sebagai yang terbaik," tutur Dana White melanjutkan.

Di atas kertas, baik Khabib Nurmagomedov maupun Conor McGregor adalah petarung yang mengagumkan di arena UFC.

McGregor sudah terlebih dahulu mengukir namanya di UFC saat menjadi juara di kelas Featherweight dan Lightweight dengan memiliki rekor tanding 21 menang -3 kalah.

Sementara Nurmagomedov tak kalah gemilang dengan raihan rekor tanding 26 menang tanpa sekalipun kalah.


Editor : Doddy Wiratama
Sumber : Espn.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X