Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Liliyana Natsir Ungkap Alasan Utama Gantung Raket

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 7 September 2018 | 13:21 WIB
Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir saat menjalani wawancara setelah menerima bonus dari Djarum Foundation  di Kudus, Kamis (6/9/2018), setelah memenangi medali perak pada Asian Games 2018.
WISNU NOVA/BOLASPORT
Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir saat menjalani wawancara setelah menerima bonus dari Djarum Foundation di Kudus, Kamis (6/9/2018), setelah memenangi medali perak pada Asian Games 2018.

Pebulu tangkis spesialis ganda campuran Indonesia, Liliyana Natsir, mengungkapkan alasan utama pensiun dari dunia yang telah membesarkan namanya.

Dalam kesempatan pemberian bonus atlet-atlet PB Djarum yang sukses meraih medali pada Asian Games 2018 di Kudus, Kamis (6/9/2018), Liliyana Natsir mengonfirmasi keputusannya untuk gantung raket.

Liliyana menyatakan akan mengakhiri perjalanan karier emasnya sebagai pebulutangkis pada Februari atau Maret 2019.

"Perjalanan karier saya sudah cukup. Cepat atau lambat seorang atlet pasti akan memutuskan untuk berhenti," ucap pebulutangkis yang akrab disapa Butet kepada awak media termasuk BolaSport.com.

(Baca juga: Kebanggaan Besar Selimuti Atlet India di Closing Ceremony Asian Games 2018)

"Saya pikir sudah saatnya untuk berhenti. Agar Owi (Tontowi Ahmad) juga bisa mengangkat pemain junior ganda campuran," kata Liliyana.

Rencana pensiun merupakan sesuatu yang sudah lebih dari tiga tahun terakhir dipertimbangkan Liliyana.

Bahkan, Butet sempat ingin menjadikan momen Olimpiade 2016 di Brasil sebagai akhir dari perjalanan karier emasnya di dunia bulu tangkis.

Namun, niat itu urung terjadi sehingga Liliyana Natsir akhirnya memilih untuk pensiun setelah Asian Games 2018.

Dalam waktu dekat, Liliyana Natsir, bersama Tontowi Ahmad, dijadwalkan bermain pada turnamen Japan Open 2018 yang akan berlangsung 11-16 September mendatang.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X