Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Japan Open 2018 - Kalahkan Peraih Medali Emas SEA Games 2017, Dendam Ganda Campuran Malaysia Ini Terbalaskan

By Susi Lestari - Rabu, 12 September 2018 | 11:09 WIB
Pasangan ganda campuran Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing saat tampil pada Malaysian Masters 2016 di Penang.
ZHAFARAN NASIB /THE STAR
Pasangan ganda campuran Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing saat tampil pada Malaysian Masters 2016 di Penang.

Pasangan ganda campuran Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing, akhirnya berhasil membalaskan dendam kepada Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand). 

Tan/Lai dan Puavaranukroh/Taerattanachai terakhir bertemu pada Kejuaraan Dunia 2018 yang digelar di Nanjing, China, Agustus lalu.

Di kejuaraan tersebut, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing menelan kekalahan dari pasangan ganda campuran peraih medali emas SEA Games 2017 tersebut.

Tak membutuhkan waktu lama, dendam pun mampu dibalaskan Tan/Lai di babak pertama Japan open 2018.

(Baca Juga: Gara-gara Hal Ini, Amir Khan Pede Bisa Kalahkan Manny Pacquiao)

Bermain di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Selasa (11/9/2018), Tan/Lai meraih kemenangan atas Puavaranukroh/Taerattanachai setelah melakoni laga rubber game dengan skor 7-21, 21-16, 21-15.

"Mereka benar-benar lawan yang sama yang kami hadapi dalam pertandingan kompetitif terakhir kami (Kejuaraan Dunia 2018) dan kami tidak bisa kehilangan lagi di Tokyo," kata Tan Kian Meng dilansir BolaSport.com dari The Star.

Tan lantas menceritakan betapa sulitnya untuk mengalahkan pasangan Thailand yang kini berada di peringkat 11 dunia itu.

"Itu adalah pertandingan yang sulit karena banyak sekali reli-reli panjang yang dimainkan. Pertahanan mereka juga kuat," kata pria 24 tahun ini.

"Tidak hanya itu saja, saja juga membuat banyak sekali smash yang kurang efektif. Namun, akhirnya kami bisa membalaskan dendam dengan hasil yang manis di Japan Open 2018," ujar Tan menyambung.

(Baca Juga: Ini yang Tidak Akan Dilakukan oleh Conor McGregor Setelah Putuskan Kembali ke UFC)

Setelah melewati babak pertama, Tan/Lai pun bersiap untuk melanjutkan perjuangan di babak 16 besar Japan Open 2018.

Di babak kedua, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing sudah ditunggu wakil China, Zhang Nan/Li Yinhui.

Pertandingan babak kedua Japan Open 2018 dijadwalkan akan digelar pada Kamis (13/9/2018).


Editor : Doddy Wiratama
Sumber : Thestar.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X