Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Final Japan Open 2018 - Kemenangan Kento Momota Memutus 42 Tahun Tali Penantian Tunggal Putra Jepang

By Any Hidayati - Minggu, 16 September 2018 | 17:19 WIB
Tunggal putra Jepang, Kento Momota, di podium Japan Open 2018 usai menang 21-14, 21-11 atas Khosit Phetpradab (Thailand) pada Minggu (16/9/2018) di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang.
youtube.com
Tunggal putra Jepang, Kento Momota, di podium Japan Open 2018 usai menang 21-14, 21-11 atas Khosit Phetpradab (Thailand) pada Minggu (16/9/2018) di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang.

Pebulu tangkis Jepang, Kento Momota, baru saja mencetak sejarah saat memenangi pertandingan final turnamen BWF World Tour Super 750 Japan Open 2018.

Pada hari ini, Minggu (16/9/2018), Momota mencatatkan sejarah sebagai pemain tunggal putra Jepang pertama yang menjadi kampiun Japan Open.

Sejak pertama kali digelar pada tahun 1977, belum pernah satu pun tunggal putra Jepang yang mampu menang di rumah sendiri.

Tunggal putra China justru menjadi peraih gelar juara Japan Open terbanyak dengan memenangi 12 dari 39 edisi yang dipertandingkan.

Sebagai informasi, Japan Open sempat tiga tahun tidak dipertandingkan yaitu pada periode 1978-1980 sehingga hanya ada 39 edisi selama 42 tahun.

Hingga akhirnya penantian tersebut berakhir pada Japan Open 2018 setelah Kento Momota memenangi laga kontra Khosit Phetpradab (Thailand) di final.

Di hadapan publik Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Momota menang 21-14, 21-11 atas Phetpradab dalam waktu 49 menit saja.

Kento Momota pun mencatatkan sejarah sebagai tunggal putra pertama Jepang yang memenangi Japan Open 2018 setelah 42 tahun turnamen tersebut berlangsung.

Selain mencatatkan sejarah, peringkat bulu tangkis Momota pun diprediksi melonjak pada pekan depan dan menduduki peringkat ke-2 dunia.

Kento Momota juga semakin menegaskan diri sebagai tunggal putra paling progresif sepanjang tahun 2018 karena telah mengoleksi berbagai gelar di turnamen elite dunia.

(Baca Juga: Japan Open 2018 - Kalahkan Musuh Bebuyutan, Marcus/Kevin Pertahankan Gelar Juara)

Tercatat Momota telah mengoleksi 5 gelar juara pada tahun 2018 yaitu Vietnam International Challenge, Kejuaraan Asia, Indonesia Open, Kejuaraan Dunia, dan Japan Open.

Gelar ini masih berpeluang untuk terus bertambah mengingat masih banyak turnamen bulu tangkis elite dunia hingga akhir tahun 2018 ini.

Turnamen terdekat adalah China Open 2018 yang berlangsung pada 18-23 September di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzhou, China.


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : berbagai sumber, bwfbadminton.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X