Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Stephen Curry Tak Masalah Rekornya Dilewati Klay Thompson

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 30 Oktober 2018 | 16:19 WIB
Pebasket bintang Golden State Warriors, Stephen Curry, melakukan selebrasi setelah mencetak poin ke kubu lawan, Washington Wizards, di Oracle Arena, Oakland, California, Amerika Serikat, Rabu (24/10/2018) malam waktu setempat.
EZRA SHAW/AFP PHOTO
Pebasket bintang Golden State Warriors, Stephen Curry, melakukan selebrasi setelah mencetak poin ke kubu lawan, Washington Wizards, di Oracle Arena, Oakland, California, Amerika Serikat, Rabu (24/10/2018) malam waktu setempat.

Pebasket bintang Golden State Warriors, Stephen Curry, mengaku tak masalah rekor tembakan tripoinnya dalam satu laga dilewati oleh Klay Thompson, sang rekan satu tim.

Klay Thompson menjadi buah bibir setelah mampu menceploskan 14 tembakan tripoin dalam satu pertandingan.

Aksi impresif itu membawa dia kini menjadi pebasket dengan catatan tembakan tripoin paling banyak dalam satu laga.

Sebelumnya, rekor tersebut dipegang oleh Stephen Curry dengan 13 kali tembakan tripoin pada 7 November 2016.

"Rekor jelas diadakan untuk bisa dipecahkan. Saya senang rekan setim saya yang melakukan itu dan bukan orang lain," ucap Curry yang dilansir BolaSport.com dari ESPN, Selasa (30/10/2018).

"Saya juga berhasil menyaksikan pemecahan rekor itu sendiri," kata Curry lagi.

Thompson tampil oke sejak kuarter kesatu dimainkan.

Tembakan demi tembakan tripoin yang dia lepas berhasil menemui sasaran.


Shooting guard Golden State Warriors, Klay Thompson, melepas tembakan tripoin dalam laga melawan Chicago Bulls pada lanjutan musim reguler NBA 2018-2019 di United Center, Senin (29/10/2018) malam waktu setempat.(JONATHAN DANIEL/AFP PHOTO)

Alhasil, pada paruh pertama laga, Thompson sudah menyamai catatan tembakan tripoin Chandler Parsons (10) pada tahun 2014.

Saat turun pada paruh akhir pertandingan, Thompson berhasil mencetak empat tembakan tripoin lagi.

Tambahan itu sudah cukup untuk membawa dia melampaui rekor milik Curry.

Meski begitu, masih banyak rekor Curry -yang bersinggungan dengan tembakan tripoin- yang belum dilewati Thompson.

Baca juga:

Hingga saat ini, Curry masih tercatat sebagai pemegang rekor pencetak tripoin paling banyak dalam satu musim (402).

Adapun, Thompson berada di peringkat keempat dengan catatan 276 tembakan tripoin dalam satu musim.

Stephen Curry dan Klay Thompson akan kembali membela Golden State Warriors pada 1 November mendatang (waktu setempat).

Juara bertahan NBA ini akan menghadapi New Orleans Pelicans.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Espn.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
37
86
2
Man City
36
85
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
36
63
6
Newcastle
36
57
7
Chelsea
36
57
8
Man United
36
54
9
West Ham
37
52
10
Brighton
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
35
90
2
Barcelona
35
76
3
Girona
35
75
4
Atlético Madrid
35
70
5
Athletic Club
35
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Valencia
35
48
9
Villarreal
35
48
10
Getafe
35
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X