Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Nguyen Tien Minh antara Bulu Tangkis, Sepak Bola, dan Olimpiade Tokyo 2020

By Delia Mustikasari - Rabu, 26 Desember 2018 | 16:49 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Vietnam, Nguyen Tien Minh, mengembalikan kok ke arah Anders Antonsen (Denmark) pada babak kedua Kejuaraan Dunia 2018 di Nanjing Youth Olympic Games Sports Park Arena, 1 Agustus 2018.
IZZRAFIQ ALIAS/THE STAR
Pebulu tangkis tunggal putra Vietnam, Nguyen Tien Minh, mengembalikan kok ke arah Anders Antonsen (Denmark) pada babak kedua Kejuaraan Dunia 2018 di Nanjing Youth Olympic Games Sports Park Arena, 1 Agustus 2018.

Tunggal putra Nguyen Tien Minh menjadi pebulu tangkis Vietnam pertama yang meraih medali pada Kejuaraan Dunia.

Pada Kejuaraan Dunia 2013, Nguyen melaju ke semifinal setelah mengalahkan Jan O Jorgensen (Denmark) pada laga perempat final yang diwarnai banyak reli panjang.

"Rasanya saat itu, saya ingin bunuh diri. Saya sangat lelah dan tidak ingin mengulanginya lagi," kata Minh seperti dilansir BolaSport.com dari The Hindu.

Meskipun menciptakan sejarah pada Kejuaraan Dunia, Minh tidak cukup menerima sambutan di negara asalnya.

"Di Vietnam, sepak bola adalah olahraga paling populer. Bulu tangkis tidak terlalu populer, tidak seperti di India atau Jepang sehingga tidak ada yang merayakan," ucap Minh.

"Jadi, medali perunggu yang saya raih, tidak mendapat banyak perhatian. Pada saat itu, saya merasa tidak enak hati akan hal ini. Tetapi secara keseluruhan, saya senang karena bulu tangkis telah memberi saya dan keluarga saya kehidupan yang baik. Saya tidak kaya juga tidak miskin, tetapi cukup," ucap Minh.

Nguyen Tien Minh yang sudah tiga kali mengikuti Olimpiade tersebut bersyukur bahwa cabang olahraga bulu tangkis membuat dia bertemu dengan Vu Thi Trang di pelatnas.

Vu Thi Trang akhirnya menjadi istri dari Nguyen Tien Minh. Kini keduanya menjadi bagian dari Bengaluru Raptors pada Premier Badminton League di India.

Baca juga:

"Ketika saya kalah dalam pertandingan besar, dia berbicara kepada saya dan membawa saya keluar untuk makan malam. Selanjutnya, saya merasa jauh lebih baik. Sebelum saya bertemu dengannya, saya akan bepergian sendiri ke turnamen," aku Minh.

"Setelah latihan dan pertandingan, saya kembali ke kamar. Itu adalah hidup yang sepi. Sekarang, kami saling memiliki satu sama lain dan rasanya fantastis," ujar Minh.

Kini, pemain berusia 35 tahun tersebut masih memiliki keinginan tampil pada Olimpiade Tokyo 2020.

Setelah tersisih pada fase grup Olimpiade Rio 2016, Minh mengumumkan pengunduran dirinya dari bulu tangkis. Namun, keputusan tersebut tidak bertahan lama.

"Saya sangat bosan hanya satu minggu setelah pensiun. Saya berpikir untuk mendapatkan pekerjaan, tetapi saya tahu bahwa saya akan membencinya," ujar Minh.

"Tidak butuh waktu lama bagi saya untuk menyadari bahwa bulu tangkis adalah satu-satunya yang benar-benar saya pedulikan," kata Minh.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : The Hindu

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X