Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Trio PSMS Bikin Persib Bandung Lebih Segar Musim Depan

By Taufan Bara Mukti - Minggu, 13 Januari 2019 | 18:51 WIB
Frets Butuan, Jajang Sukmara, dan M. Alwi saat mengikuti latihan PSMS Medan.
ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM
Frets Butuan, Jajang Sukmara, dan M. Alwi saat mengikuti latihan PSMS Medan.

Dengan kedatangan trio PSMS Medan, Persib Bandung musim depan akan kental dengan darah muda dan menjadi lebih segar.

Persib Bandung resmi mendatangkan tiga pemain PSMS Medan, Frets Butuan, Abdul Aziz Lutfi Akbar, dan Erwin Ramdani.

Manajemen Persib menyampaikan kabar perekrutran ketiga pemain tersebut pada konferensi pers yang digelar di Graha Persib, Bandung, Sabtu (13/1/2019).

Selain mendatangkan tiga pemain, dalam kesempatan itu manajemen Persib juga melepas lima pemain yakni Tony Sucipto, Airlangga Sucipto, Eka Ramdani, Imam Arief, dan Atep Rizal.

Baca Juga:

Eka Ramdani memutuskan untuk pensiun sementara Tony Sucipto tak melanjutkan kontraknya.

Imam Arief, Airlangga, dan Atep juga turut dilepas oleh manajemen Maung Bandung.

Kedatangan tiga pemain baru plus melepas empat pilar musim lalu membuat skuat Persib menjadi lebih segar.

Pasalnya, makin banyak pemain muda dalam skuat Persib Bandung menggantikan pemain tua yang meninggalkan klub.

(Baca Juga: Dirumorkan Gabung Persib Bandung, Frets Butuan Buka Suara)

Imam Arief berumur 29 tahun, Tony Sucipto berusia 32 tahun, Airlangga 33 tahun, Atep 33 tahun, dan Eka Ramdani 34 tahun.

Sementara trio PSMS yang datang ke Persib masih berusia di bawah 26 tahun.

Erwin Ramdani menjadi yang tertua dengan usia 25 tahun, Abdul Aziz Lutfi Akbar berumur 24 tahun, dan Frets Butuan 22 tahun.


Abdul Aziz saat berbaju Persib Bandung U-21 ( TRIBUN JABAR )

Erwin dan Abdul Aziz reuni dengan klub lamanya karena keduanya merupakan pemain jebolan Diklat Persib.

Ketiga pemain baru itu menjadi bagian dari proses regenerasi Persib yang musim lalu kaya akan pemain senior.

Dua rekrutan Persib lainnya, Esteban Vizcarra dan Srdjan Lopicic, lebih veteran daripada trio baru Persib karena telah berusia 32 dan 35 tahun.

Selain dua pemain tersebut, berdasarkan catatan Transfermarkt, saat ini ada 7 pemain lain di skuat Persib yang sudah berusia lebih dari 30 tahun.

(Baca Juga: Tony Sucipto Hengkang, Skuat The Winning Team Persib Tinggal 5 Orang)

Ketujuh pemain tersebut adalah I Made Wirawan (38 tahun), Bojan Malisic (33), Wildansyah (32), Supardi Nasir (35), Hariono (33), Ezechiel N'Douassel (30), dan Patrich Wanggai (30).

Sisanya, skuat Persib didominasi oleh pemain-pemain muda berbakat seperti Febri Hariyadi (22 tahun), Gian Zola (20), Indra Mustafa (19), dan Aqil Savik (19).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Semoga Coach Rene diberi kesembuhan atas penyakit yang ia derita. #robertrenealberts #psm #psmmakassar #liga1 #ligaindonesia

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X