Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Paulie Malignaggi Bantah Lakukan Negosiasi dengan Conor McGregor

By Bayu Nur Cahyo - Sabtu, 12 Januari 2019 | 07:10 WIB
Paulie Malignaggi
Givemesport.com
Paulie Malignaggi

Rival Conor McGregor, Paulie Malignaggi, membantah pihaknya sudah melakukan pembicaraan untuk menggelar pertarungan.

Sebelumnya, pihak Conor McGregor dikabarkan sudah melangsungkan negosiasi untuk bertarung dengan Paulie Malignaggi di ring tinju.

Laga tersebut kabarnya akan digelar menggunakan regulasi tinju juga.

Namun demikian, Paulie Malignaggi sendiri membantah kabar tersebut.

"Itu tidak benar. Namun, tentu saja berita itu tersebar karena Conor adalah rajanya omong kosong," kata Malignaggi yang dikutip BolaSport.com dari Express.

"Jadi saya tak terkejut jika timnya membuat rumor untuk membuat namanya tetap menjadi berita utama," ujar dia menambahkan.

Lebih lanjut, ada hal yang membuat Malignaggi merasa heran di balik rumor negosiasi pertarungan ini.

"Kemarin Tenshin Nasukawa merespons tantangannya dan berkata bahwa dia perlu membuat berat badannya menjadi 58 kilogram untuk bertarung," tutur Malignaggi.

"Sekarang tiba-tiba di hari berikutnya berita utamanya adalah negosiasi?," imbuhnya.

(Baca juga: Penyebab Ayah Khabib Nurmagomedov Tak Ingin Gelar Negosiasi Duel)

Malignaggi adalah seorang partner latihan bagi McGregor di ring tinju yang bertugas untuk melatih McGregor bertanding melawan Floyd Mayweather pada 2017.

Namun, setelah kerja sama tersebut selesai, beberapa foto latihan yang menunjukkan Malignaggi terkena pukulan oleh McGregor tersebar.

Hal tersebut membuat Malignaggi tak senang karena dia merasa foto itu tidak menunjukkan kondisi sebenarnya pada saat latihan berlangsung.

Paulie Malignaggi pun beberapa kali menantang McGregor untuk melakoni duel di ring tinju untuk membuktikan apa yang sebenarnya terjadi.

Sejak saat itu, keduanya merupakan rival yang saling menebar kebencian satu sama lain.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : express.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
35
60
6
Newcastle
35
56
7
Chelsea
35
54
8
Man United
35
54
9
West Ham
36
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Valencia
34
47
9
Villarreal
34
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Atalanta
34
60
6
Roma
35
60
7
Lazio
35
56
8
Napoli
35
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X