Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hansamu Yama Resmi Gabung Persebaya, Terwujudnya Mimpi Masa Kecil dan Kado Istimewa

By Adif Setiyoko - Rabu, 16 Januari 2019 | 15:44 WIB
Hansamu Yama Pranata melakukan penandatangan kontrak dengan Persebaya Surabaya.
DOK-PERSEBAYA.ID
Hansamu Yama Pranata melakukan penandatangan kontrak dengan Persebaya Surabaya.

Hansamu Yama Pranata akhirnya resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Persebaya Surabaya pada bursa transfer Liga 1 2019, pada hari ini, Rabu (16/1/2019).

Tentu, hal ini terasa spesial bagi Hansamu Yama Pranata. Pasalnya, pada hari ini pula, ia merayakan ulang tahun yang ke-24.

Seusai menandatangani kontrak, Hansamu Yama terlihat sangat terkejut karena mendapat kejutan kue ulang tahun dari manajemen Persebaya.

(Baca Juga: Manajer Cristian Gonzales Ungkap Fakta di Balik Alotnya Negosiasi Kontrak dengan PSS Sleman)

"Bergabung ke Persebaya adalah kado istimewa di hari ulang tahun saya. Persebaya adalah tim impian saya sejak kecil. Salah satu mimpi saya kini terwujud dengan bergabung ke Persebaya," kata Hansamu Yama dikutip dari instagram resmi Persebaya.

Hansamu Yama mengaku memilih Persebaya dan meninggalkan Barito Putera karena faktor keluarga.

Baca Juga:

"Persebaya adalah tim impian. Selain itu, saya juga mempertimbangkan faktor keluarga. Di Surabaya, saya jadi lebih dekat dengan keluarga," ujar kapten timnas Indonesia ini.

Adapun pelatih Djadjang Nurjaman mengaku sangat senang Hansamu Yama kini menjadi anak asuhnya.

Pelatih yang akrab disapa Djanur itu menyebut Hansamu menjadi rekrutan akhir Persebaya untuk sektor lini belakang.

"Alhamdulillah, saya sudah lega. Selama ini saya tutup mulut meski sudah tahu Hansamu akan gabung di Persebaya," kata Djadjang Nurjaman.

(Baca Juga: Djadjang Nurdjaman Pastikan Bek yang Dilepas Bali United Jadi Rekrutan Pertama Persebaya)

(Baca Juga: Persebaya Surabaya Terancam Kehilangan Osvaldo Haay, Djanur Siapkan Alternatif)

"Mudah-mudahan kami pilihan kami tepat merekrut Hansamu. Sejauh ini kami sudah memiliki delapan pemain belakang. Jadi saya rasa sudah cukup dan yakin dengan komposisi ini," ujar Djanur menambahkan.

Di Persebaya, Hansamu akan mendapat kontrak selama satu tahun atau hingga akhir kompetisi 2019 mendatang.

"Dia di Persebaya selama satu tahun. Semoga dia bisa membantu Persebaya berprestasi tahun in," ujar agen Hansamu Yama, Mulyawan Munial.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal lengkap babak 32 Besar Piala Indonesia 2018. . Partai mana nih yang paling seru menurut Bolasporter? #pialaindonesia #pssifai

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Ramaditya Domas Hariputro
Sumber : instagram.com/officialpersebaya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X