Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Menanti Revolusi PSSI Setelah Mundurnya Edy Rahmayadi

By Taufan Bara Mukti - Minggu, 20 Januari 2019 | 11:48 WIB
  Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi pada acara kerja sama PSSI-BRI, Rabu (1/8/2018).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi pada acara kerja sama PSSI-BRI, Rabu (1/8/2018).

Pengunduran diri Edy Rahmayadi dari posisi Ketua Umum PSSI membawa dampak besar dalam reformasi induk sepak bola di Indonesia itu.

Edy Rahmayadi memutuskan untuk mundur dari jabatannya sebagai Ketua Umum PSSI pada kongres tahunan PSSI di Bali, Minggu (20/1/2019).

Edy Rahmayadi yang beberapa waktu lalu ramai diprotes menyampaikan pengunduran dirinya setelah membuka kongres PSSI.

"Saya nyatakan hari ini saya mundur dari posisi ketua. Dengan syarat, jangan khianati PSSI ini," kata Edy pada pidato tersebut.

Baca Juga:

"Jangan karena satu hal lain terus kita bercokol merusak rumah besar ini. Saya mundur bukan karena saya tidak bertanggungjawab," tutur Gubernur Sumatra Utara itu.

Pengunduran diri Edy Rahmayadi juga membawa dampak besar bagi pengurus PSSI lainnya.

Pasalnya, pengganti Edy Rahmayadi sebagai Ketua Umum PSSI harus ditentukan melalui Kongres Luar Biasa (KLB) sesuai yang disyaratkan dalam statuta FIFA.

Kongres Luar Biasa PSSI tak hanya memilih Ketua Umum untuk periode empat tahun mendatang, namun juga seluruh pengurus seperti Wakil Ketua Umum, Komite Executif (Exco), dan lain-lain.

(Baca Juga: Tony Sucipto dan 4 Eks Persib Era 2014 yang Pernah Berseragam Persija)

Artinya, pengunduran diri Edy Rahmayadi juga bisa memicu perombakan seluruh pengurus PSSI yang sudah bertugas sejak 2016 itu.

Pengurus PSSI saat ini bisa kembali terpilih pada periode berikutnya apabila diusung dan mendapat dukungan dari para pemilik suara (voter).

Akan tetapi, Kongres Luar Biasa hanya bisa digelar jika voter PSSI membuat permintaan tertulis.


BOLASPORT.COM - Gubernur Sumatra Utara, Edy Rahmayadi, menyampaikan permohonan maaf setelah menyampaikan pengunduran diri sebagai Ketua Umum PSSI saat Kongres Tahunan di Bali, Minggu (20/1/2019)..(INSTAGRAM.COM/PSSI_FAI)

Voter PSSI terdiri dari 85 anggota PSSI yang terdiri dari 34 Asosiasi PSSI Provinsi (Asprov), 18 klub Liga 1, 16 klub Liga 2, 16 klub Liga 3, dan 1 Asosiasi Futsal (FFI).

Berdasarkan statuta FIFA, KLB PSSI baru bisa dilakukan tiga bulan setelah permintaan dari voter diterima.

(Baca Juga: Cuma Ada 4 Posisi untuk Pemain Pribumi di Bali United Musim Depan)

Namun, apabila voter tak meminta adanya Kongres Luar Biasa, posisi Ketua Umum PSSI akan diemban oleh Wakil Ketua Umum hingga periode kepemimpinannya berakhir.

Untuk sementara, peran Edy Rahmayadi sebagai Ketua Umum PSSI digantikan oleh Joko Driyono yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Ketua Umum.

Apabila voter PSSI tak meminta KLB digelar, Joko Driyono akan menjadi Ketua Umum PSSI hingga 2020.


Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X