Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Edy Rahmayadi Mundur, Fadli Zon: Sepak Bola Tak Bisa Diurus Part Time

By Ramaditya Domas Hariputro - Senin, 21 Januari 2019 | 16:32 WIB
Fadli Zon
Kompas.com
Fadli Zon

BOLASPORT.COM - Mundurnya Edy Rahmayadi dari kursi Ketua Umum PSSI turut dikomentari Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon.

Fadli Zon menyebut, keputusan Edy Rahmayadi mengundurkan diri dari PSSI dinilai tepat.

"Saya kira itu juga sikap dan sifat gentleman. Mungkin beliau harus berkonsentrasi untuk mengurus daerah Sumatera Utara," ujar Fadli di kompleks parlemen, Senin (21/1/2019).

Lebih lanjut politisi Partai Gerindra itu mengatakan bahwa Sumatera Utara merupakan provinsi besar.

Baca Juga : Kontroversial, Edy Rahmayadi Dilengserkan dari Kursi Ketum PSSI?

Dengan itu, ia menyarankan agar Edy Rahmayadi lebih berfokus mengurus Sumatera Utara.

Masih kata Fadli Zon, baik Sumatera Utara dan sepak bola sama-sama dua hal yang tidak bisa dipandang sebelah mata.

Sumatera Utara merupakan provinsi besar, sedangkan sepak bola Indonesia bukan suatu remeh temeh.

"Sumatera Utara ini kan penduduknya besar, perlu konsentrasi. Jadi enggak bisa part timer dan sepak bola juga enggak bisa diurus secara part timer," lanjut pria berkacamata itu.

Pada Minggu (20/1/2019), Edy Rahmayadi meninggalkan jabatan Ketua Umum PSSI setelah tiga tahun memimpin.

Edy Rahmayadi mundur dari jabatannya sebagai Ketua Umum PSSI dalam Kongres PSSI 2019 di Bali
Twitter / PSSI
Edy Rahmayadi mundur dari jabatannya sebagai Ketua Umum PSSI dalam Kongres PSSI 2019 di Bali

Pria asal Sabang itu terpilih sebagai Ketua Umum PSSI periode 2016-2020 dalam Kongres PSSI di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta Utara, Kamis (10/11/2016).

Saat itu Edy mengalahkan kandidat lainnya, yakni Bernhard Limbong, Kurniawan Dwi Yulianto, Eddy Rumpoko, Moeldoko, dan Sarman.

Pada 2018 Edy Rahmayadi memangku jabatan lain yakni sebagai Gubernur Sumatera Utara.

Kini tampuk kepemimpinan PSSI dikendalikan oleh Joko Driyono, yang sebelumnya menjabat sebagai wakil ketua umum.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X