Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Djarum Superliga Badminton 2019 - Gabriela Moningka Sudah Siapkan Selebrasi Saat Menang di Partai Penentu

By Delia Mustikasari - Sabtu, 23 Februari 2019 | 14:28 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri, Gabriela Moningka melakukan selebrasi setelah memastikan kemenangan Berkat Abadi atas Unisys pada perebutan posisi ketiga Djarum Superliga Badminton 2019 di GOR Sabuga, Bandung, Sabtu (23/2/2019).
PB BERKAT ABADI
Pebulu tangkis tunggal putri, Gabriela Moningka melakukan selebrasi setelah memastikan kemenangan Berkat Abadi atas Unisys pada perebutan posisi ketiga Djarum Superliga Badminton 2019 di GOR Sabuga, Bandung, Sabtu (23/2/2019).

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri, Gabriela Meilani Moningka menjadi penentu kemenangan Berkat Abadi pada perebutan peringkat ketiga Djarum Superliga Badminton 2019.

Gabriela yang tampil pada partai kelima menang atas Chisato Hoshi dengan skor 17-21, 21-18, 22-20 pada laga yang berlangsung di GOR Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Bandung, Sabtu (23/2/2019).

Sebelumnya, Berkat Abadi mendapat poin melalui Zhang Beiwen dan Dian Fitriani/Nadya Melati. Namun, pada dua partai berikutnya Silvi Wulandari dan Brigita Marcelia Rumambi/Isra Faradila gagal menyumbang poin bagi tim.

"Saat tampil pada partai kelima saya tidak berpikir macam-macam dan enjoy saja ketika bermain. Pada gim pertama saya sempat tertekan, tetapi pada gim kedua saya mempercepat tempo permainan," kata Gabriela dalam konferensi pers yang dihadiri BolaSport.com.

Pada gim ketiga, Gabriela sempat tertinggal poin cukup jauh yakni 5-11 dan 10-16. Namun, secara perlahan dia mampu menyamakan kedudukan hingga memaksa terjadinya adu setting 20-20.

Gabriela yang bermain lebih tenang berhasil memastikan Berkat Abadi menjadi pemenang dan berhak atas posisi ketiga.

Baca Juga : Djarum Superliga Badminton 2019 - Kombinasi Fajar/Ivanov Bantu Musica ke Final

"Pada gim ketiga, saya sudah sering terjatuh sehingga kaki saya tak kuat. Tetapi, saya berdoa saja. Puji Tuhan bisa menang," ucap Gabriela.

"Saya tidak memikirkan macam-macam karena khawatir permainan saya tidak keluar. Saya termotivasi untuk menyenangkan bos saya sehingga memacu semangat saya," ujar Gabriela.

Setelah memastikan kemenangan, Gabriela melakukan selebrasi dan disambut dengan pelukan oleh teman-temannya yang langsung menghampirinya ke lapangan.

"Sebelumnya, saya sudah berjanji kepada teman-teman kalau menang pada partai penentuan akan melakukan selebrasi seperti itu. Untung saya hapal, biasanya salah ha-ha-ha," aku Gabriela.

Baca Juga : Djarum Superliga Badminton 2019 - Anthony Ginting Punya Banyak Kenangan di Bandung

"Saya juga bersyukur mendapat dukungan dari penonton di Bandung karena menghadapi tim luar negeri pasti mereka mendukung Indonesia," ujar pemain berusia 19 tahun tersebut.

Ke depan, Gabriela akan mempersiapkan diri pada turnamen Vietnam International Challenge.

"Saya akan mengikuti tiga turnamen internasional series. Kalau hasilnya konsisten, saya bisa mendapat kesempatan mengikuti turnamen lebih banyak lagi. Saya juga ingin lebih konsisten saat mengikuti sirnas," ucap Gabrielle.

"Tahun lalu, saya sering menjadi runner-up. Tahun ini, saya ingin konsisten terus juara," ucap pemain yang pernah memperkuat Jaya Raya selama 3 tahun tersebut.

Sementara itu, sedang digelar partai final antara tim putri Jaya Raya Jakarta melawan Mutiara Cardinal Bandung. Mutiara sementara unggul 1-0 atas Jaya Raya.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport. com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X