Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Rapor Pemain Indonesia di Eropa - Egy dan Ezra Rasakan Kekalahan

By Bagas Reza Murti - Minggu, 3 Maret 2019 | 06:30 WIB
Ezra Walian dan Egy Maulana Vikri, dua pemain yang dipanggil timnas U-22 Indonesia.
BOLASPORT.COM
Ezra Walian dan Egy Maulana Vikri, dua pemain yang dipanggil timnas U-22 Indonesia.

BOLASPORT.COM - Dua pemain Indonesia yang berkarier di Eropa, Egy Maulana Vikri dan Ezra Walian sama-sama merasakan kekalahan dalam membela timnya masing-masing pekan ini.

Egy Maulana Vikri dan Ezra Walian juga sama-sama membela tim cadangan pada pekan ini hingga Minggu (3/3/2019).

Egy membela Lechian Gdansk II di kompetisi IV.Liga (kasta kelima Liga Polandia), sementara Ezra membela RKC Waalwijk II di kompetisi Beloften Eredivisie (Liga Tim Cadangan).

Egy Maulana Vikri Bersama Lechia Gdansk II

Lechia Gdansk II harus mengakui keunggulan tuan rumah GKS Przodkowa 1-2 dalam lanjutan pekan ke-20 kompetisi IV. Liga grup-pomorska dalam lanjutan kompetisi IV. Liga (kasta kelima Polandia), Sabtu (2/3/2019) atau Minggu dini hari WIB.

Ini merupakan laga perdana di putaran kedua kompetisi IV. Liga setelah jeda musim dingin.

Wonderkid Indonesia, Egy Maulana Vikri turut menjadi starter dalam laga ini.

Baca Juga : 2 Kali Peluang Ditepis, Egy MV Urung Bawa Lechia Gdansk II Menang

Lechia harus kebobolan dulu dua kali pada menit ke-15 dan 49', sebelum akhirnya mencetak 1 gol melalui Marcel Wszolek.

Namun gol tersebut tak mampu menghindarkan Lechia Gdansk II dari kekalahan dengan skor 1-2 dari GKS Przodkowa.

Egy sendiri punya dua kali kesempatan mencetak gol pada babak pertama, tetapi masih bisa ditepis oleh kiper.

Pelatih Dominic Czajka memilih menarik Egy Maulana Vikri pada menit ke-65, dan menggantikannya dengan Bartosz Kuzniarksi.

Kekalahan ini menjadikan Lechia Gdansk II membuka paruh kedua IV Liga musim 2018-2019 dengan raihan negatif.

Tim cadangan Lechia Gdansk tersebut melorot di peringkat 4 klasemen sementara IV Liga, grup Pomorska dengan 36 poin.

Ezra Walian Bersama RKC Waalwijk II

Striker muda Indonesia, Ezra Walian turut dibawa oleh RKC Waalwijk saat bertandang ke Sparta Rotterdam dalam lanjutan kompetisi Eerste Divisie (kasta kedua) Jumat (1/3/2019) atau Sabtu dini hari WIB.

Namun, ia tidak satu menit pun diturunkan oleh pelatih Fred Grim dalam laga ini.

Pasukan Waalwijkers akhirnya tumbang dengan skor 1-2 dari Sparta Rotterdam.

Baca Juga : Nilai Pasar 3 Pemain Timnas Indonesia di Klub Eropa, Egy Maulana Vikri di Posisi Buncit

Tidak turun di tim utama, Ezra ternyata membela tim muda RKC Waalwijk atau RKC Waalwijk II pada laga melawan Heracles II, Senin (25/2/2019).

Ezra bermain selama 90 menit di laga yang dilangsungkan di Stadion Mandemakers, Waalwijk tersebut.

Namun, ia gagal mempersembahkan kemenangan kepada timnya dan harus tumbang 1-3.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X