Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jelang Lawan Persebaya, Persib Bandung Dilanda Badai Cedera

By Metta Rahma Melati - Selasa, 5 Maret 2019 | 08:48 WIB
Kapten Persib Bandung Hariono (kedua dari kanan) dan tiga rekannya protes wasit saat menghadapi PS Tira-Persikabo dalam laga pembuka Piala Presiden 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (2/3/2019) sore WIB.
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Kapten Persib Bandung Hariono (kedua dari kanan) dan tiga rekannya protes wasit saat menghadapi PS Tira-Persikabo dalam laga pembuka Piala Presiden 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (2/3/2019) sore WIB.

BOLASPORT.COM - Jelang Lawan Persebaya di matchday kedua Piala Presiden 2019, dua pemain Persib Bandung dilanda cedera.

Pemain sayap Persib Bandung, Ghozali Siregar dikabarkan mengalami spasme atau kontraksi otot yang muncul tiba-tiba dan tanpa disadari.

Dokter tim Persib Bandung, Rafi Ghani mengungkapkan kondisi Ghozali Siregar tidak begitu buruk.

Menurut Rafi, ia akan melihat kondisi Ghozali Siregar lebih lanjut dengan melakukan observasi pada bagian yang dikeluhkan Ghozali.

Akan tetapi, sejauh ini kondisi Ghozali Siregar tidak begitu buruk.

Baca Juga:

"Ghozali ada sedikit spasme di bagian pangkal paha kanannya tapi itu juga kejadian mendadak saya butuh observasi tapi kelihatannya bukan cedera yang serius," ujar Rafi Ghani.

Ghozali Siregar merupakan pemain sayap yang selalu tampil impresif dalam setiap laga.

Mantan pemain PSM Makassar itu selalu memberikan banyak kontribusi bagi tim.

Ghozali Siregar menambah daftar pemain yang cedera di tim Persib Bandung.

Sebelumnya, Srdan Lopicic harus ditarik keluar karena cedera pada pertandingan kontra PS Tira Persikano di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (2/3/2019).

Gelandang asal Montenegro, Srdan Lopicic ditarik keluar pada menit ke-65, ia digantikan Erwin Ramdani.

Srdan Lopicic melakukan sesi latihan perdana bersama Persib Bandung, Senin (14/1/2019).
DOK-TRIBUN-JABAR.COM
Srdan Lopicic melakukan sesi latihan perdana bersama Persib Bandung, Senin (14/1/2019).

Pelatih Persib, Miljan Radovic mengkonformasi bahwa Srdan Lopicic mengalami cedera.

Pelatih asal Montenegro itu berharap, Lopicic tak mengalami cedera parah.

"Ya dia cedera tapi saya berharap dia tidak parah. Dia main bagus dan hari ini semua orang main bagus," ujar Miljan Radovic dalam sesi konferensi pers setelah pertandingan pembuka Piala Presiden 2019 itu.

Kabar terbaru Lopicic, menurut dokter Raffi Ghani menjelaskan kondisi cedera yang dialami oleh Sedan Lopicic.

Raffi menjelaskan jika cedera yang dialami Srdan bukanlah cedera yang parah.

"Lopicic, dia terasa ada yang tidak nyaman di bagian kaki kanannya. Saya pikir bukan cedera yang serius, dan sekarang sedang di terapi oleh fisioterapis," kata Raffi, Senin 4 Maret 2019.

"Mudah-mudahan bisa pulih cepat. Kami tim dokter juga sedang melakukan observasi dalam satu dua hari ini. Tapi, sekarang keluhan nyerinya sudah mulai berkurang," lanjutnya.

Namun, pihaknya belum bisa menentukan apakah Srdan Lopicic bisa turun saat laga menghadapi Persebaya pada 7 Maret mendatang.

Usai mencetak gol penentu kelolosan, Ghozali Siregar (kiri) selebrasi dengan rekan-rekannya dalam leg kedua babak 16 besar Piala Indonesia di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Jumat (22/2/2019) sore WIB. Arema FC versus Persib berakhir 2-2.
HAYU YUDHA PRABOWO/SURYA
Usai mencetak gol penentu kelolosan, Ghozali Siregar (kiri) selebrasi dengan rekan-rekannya dalam leg kedua babak 16 besar Piala Indonesia di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Jumat (22/2/2019) sore WIB. Arema FC versus Persib berakhir 2-2.

"Kalau besok masih ada gangguan atau rasa nyeri, kita ada rencana untuk lakukan pemeriksaan lanjutan. Kita lihat dari hasil pemeriksaan USG (ultrasonografi) dulu besok. Masih butuh waktu buat observasi, belum bisa dipastikan turun atau tidaknya," ujarnya.

Sebelumnya, dua pemain Persib Bandung Esteban Vizcarra dan Supardi mengalami cedera.

Akan tetapi jelang melawan Persebaya, Esteban Vizcarra pulih dari cedera.

Dokter Rafi Ghani telah menyiapkan pengaman khusus untuk menjaga tangan kiri Esteban Vizcarra saat Persib melawan Persebaya.

"Kalau Vizcarra dipersiapkan untuk bisa lawan Persebaya tadi saya sudah pakaikan satu pelindung di bagian siku tangan yang cederanya," ujar Rafi Ghani saat ditemui sesuai latihan di Lapangan Sasana Budaya Ghanesa (Sabuga), Senin (4/3/2019).

Menurut Rafi, kondisi Esteban Vizcarra sudah jauh lebih baik. Dalam sesi latihan di Sabuga tadi pagi, pemain naturalisasi itu terlihat sudah nyaman mengikuti latihan bersama rekam satu timnya.

"Alhamdulilah sampai sesi latihan yang diberikan pelatih kepala dikuti dengan baik. Setelah itu saya tanyakan ada keluhan ternyata tidak ada. Mudah-mudahan kita lihat dalam dua hari ini Selasa dan Rabu," ujarnya.

Supardi sempat cedera dan absen dalam beberapa laga, namun Supardi telah pulih, namun tidak langsung dimainkan pelatih Miljan Radovic saat laga Persib Bandung vs Tira Persikabo.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : http://jabar.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X