Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

All England Open 2019 - Kartu Merah Iringi Kekalahan Marcus/Kevin

By Delia Mustikasari - Kamis, 7 Maret 2019 | 05:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, bereaksi pada babak pertama All England Open 2019 di Arena Birmingham, Inggris, Rabu (6/3/2019).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, bereaksi pada babak pertama All England Open 2019 di Arena Birmingham, Inggris, Rabu (6/3/2019).

BOLASPORT.COM - Perjalanan pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada All England Open 2019 dihentikan Zhang Nan/Liu Cheng (China).

Bermain di Arena Birmingham Inggris, Rabu (6/3/2019), Marcus/Kevin kalah dengan skor 19-21, 22-20, 17-21.

Penampilan Kevin/Marcus memang tak seperti biasanya, kedua pemain ini sering berada di bawah tekanan Zhang/Liu.

Baca Juga : Solskjaer Puji Pemain Muda Manchester United yang Beraksi 3 Menit

Setelah menelan kekalahan pada gim pertama, pasangan ranking satu dunia tersebut kehilangan satu poin pertama pada gim kedua, buah dari kartu merah yang diberikan wasit kepada Marcus. Ia dianggap terlambat kembali ke lapangan setelah rehat 20 detik.

"Eggak tahu juga kenapa, katanya telat masuk lapangan, padahal barengan (dengan lawan). Pasti ada pengaruhnya, lumayan lawan dapat satu poin," ujar Marcus soal kartu merah dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.

Baca Juga : Hasil All England Open 2019 - Greysia/Apriyani Raih Tiket Babak Kedua

Marcus/Kevin yang merupakan juara All England dua kali pada 2017 dan 2018, tahun ini sebetulnya berpeluang untuk mencetak hat-trick.

"Hari ini saya tampil kurang baik, lawan lebih siap dari kami. Soal beban pasti ada, cuma ya nggak terlalu siap ke sini, persiapan memang kurang," ujar Marcus.

"Soal lawan, nggak ada perubahan terlalu banyak, kurang lebih permainan mereka sama seperti itu. Masih banyak yang perlu ditingkatkan dari kami," kata Kevin.

Dengan kekalahan Kevin/Marcus, maka sektor ganda putra tinggal menyisakan pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Baca Juga : Hasil All England Open 2019 - Ahsan/Hendra Taklukkan Wakil Tuan Rumah

Fajar/Rian menyingkirkan Ko Sung-hyun/Shin Baek-choel (Korea Selatan), 23-21, 21-14. Sementara itu, Ahsan/Hendra menundukkan Marcus Ellis/Chris Langridge (Inggris), 21-19, 21-12.

Adapun Berry Angriawan/Hardianto dan Ade Yusuf Santoso/Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira juga belum berhasil melewati babak pertama. 


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Badminton Indonesia.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
35
60
6
Newcastle
35
56
7
Chelsea
35
54
8
Man United
35
54
9
West Ham
36
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Valencia
34
47
9
Villarreal
34
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Atalanta
34
60
6
Roma
35
60
7
Lazio
35
56
8
Napoli
35
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X