Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

2 Blunder dan Penalti Rashford Loloskan Man United ke Perempat Final Liga Champions

By Ade Jayadireja - Kamis, 7 Maret 2019 | 05:04 WIB
Striker Manchester United, Marcus Rashford, melakukan selebrasi seusai menjcetak gol ke gawang PSG dalam laga di Parc des Princess, Rabu (6/3/2019)
TWITTER.COM/MANUTD
Striker Manchester United, Marcus Rashford, melakukan selebrasi seusai menjcetak gol ke gawang PSG dalam laga di Parc des Princess, Rabu (6/3/2019)

BOLASPORT.COM - Satu gol dari Marcus Rashford menjadi menentu kemenangan Manchester United di kandang Paris Saint-Germain (PSG) pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2018-2019.

Bertandang ke Parc des Princes, Rabu (6/3/2019), Manchester United menuntaskan perlawanan Paris Saint-Germain dengan skor 3-1.

Dua gol United diborong oleh Romelu Lukaku, plus satu dari Marcus Rashford.

Baca Juga : Solskjaer Puji Pemain Muda Manchester United yang Beraksi 3 Menit

Adapun satu-satunya gol PSG datang via Juan Bernat.

Agregat akhir memang 3-3, tetapi United berhak lolos karena unggul gol tandang.

Setan Merah tampil dalam partai kali ini dengan mengusung misi mencetak gol sebanyak-banyaknya guna membalas kekalahan 0-2 pada leg pertama.

Mengambil inisiatif serangan sejak awal, United langsung membuka keunggulan saat laga baru berjalan dua menit.

Lukaku berhasil memanfaatkan blunder pemain belakang PSG dan mengonversinya menjadi gol.

Tak tinggal diam, tim tuan rumah merespons dengan sebuah gol balasan dari Juan Bernat pada menit ke-12.

Baca Juga : VIDEO - Sepakan Jarak Jauh Rashford Buat Buffon Blunder Berujung Gol

Namun, Man United kembali unggul pada menit ke-30.

Lukaku lagi-lagi menjebol gawang PSG, kali ini dengan memanfaatkan bola rebound hasil sepakan Marcus Rashford.

Gol tersebut juga berbau blunder. Kiper PSG, Gianluigi Buffon, kurang sempurna dalam menangkap bola sehingga disambar oleh Lukaku.

Skor 2-1 untuk United bertahan sampai babak pertama selesai.

Baca Juga : VIDEO - Lukaku Nyaris Pecahkan Rekor Gol Tercepat Man United di Liga Champions

Memasuki interval kedua, kendali serangan dikuasai oleh PSG.

Les Parisiens gagal menyamakan kedudukan setelah gol Angel Di Maria pada menit ke-56 dianulir oleh wasit akibat offside.

Lima menit jelang bubaran, tepatnya menit ke-85, peluang emas PSG kembali buyar setelah tendangan Bernat menghantam tiang gawang.

Baca Juga : PSG Vs Manchester United - Dalam 8 Hari, Lukaku Lewati Catatan Gol Alexis

Terus-terusan diserang, United justru mendapat angin segar pada masa injury time.

Mereka mendapat penalti seusai Presnel Kimpembe terbukti melakukan handsball di dalam area terlarang PSG.

Rashford maju sebagai eksekutor dan berhasil menjalankan tugasnya dengan baik.

Kedudukan tak berubah sampai terdengar bunyi panjang peluit. Tiket perempat final jadi milik United.

PSG 1-3 Man United (Juan Bernat 12'; Romelu Lukaku 2', 30', Marcus Rashford 90+4'-pen)

Susunan pemain PSG dan Man United:

PSG (3-4-2-1): 1-Gianluigi Buffon, 13-Dani Alves, 2-Thiago Silva, 5-Marquinhos, 14-Juan Bernat, 3-Presnel Kimpembe, 4-Thilo Kehrer (8-Leandro Paredes 70'), 11-Angel Di Maria, 6-Marco Verratti, 23-Julian Draxler (12-Thomas Meunier 70'), 7-Kylian Mbappe

Pelatih: Thomas Tuchel

Man United (4-4-2): 1-David De Gea, 18-Ashley Young, 3-Eric Bailly (20-Diogo Dalot 36'), 12-Chris Smalling, 2-Victor Lindelof, 23-Luke Shaw, 39-Scott McTominay, 17-Fred, 15-Andreas Pereira (44-Tahith Cong 80'), 10-Marcus Rashford, 9-Romelu Lukaku

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

Wasit: Damir Skomina (Slovenia)


Editor : Septian Tambunan
Sumber : BolaSport. com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X