Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Kualifikasi Piala Eropa 2020 - Unggul Operan 6 Kali Lipat, Spanyol Gilas Malta

By Septian Tambunan - Rabu, 27 Maret 2019 | 04:38 WIB
Penyerang timnas Spanyol, Alvaro Morata, merayakan gol yang dicetak ke gawang timnas Malta dalam laga Grup F Kualifikasi Piala Eropa 2020 di Stadion National, Ta'Qali, Selasa (26/3/2019).
TWITTER.COM/UEFAEURO
Penyerang timnas Spanyol, Alvaro Morata, merayakan gol yang dicetak ke gawang timnas Malta dalam laga Grup F Kualifikasi Piala Eropa 2020 di Stadion National, Ta'Qali, Selasa (26/3/2019).

BOLASPORT.COM - Timnas Spanyol menang 2-0 atas timnas Malta dalam laga Grup F Kualifikasi Piala Eropa 2020 di Stadion National, Ta'Qali, Selasa (26/3/2019) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Dikutip BolaSport.com dari situs resmi UEFA, timnas Spanyol memang sangat mendominasi.

La Furia Roja memimpin penguasaan bola dengan 80 persen.

Baca Juga : Saat Solskjaer Bicara, Semua Pemain Manchester United Mendengarkan

Dari segi peluang, Spanyol memiliki 22 yang 7 di antaranya mengarah tepat sasaran.

Adapun timnas Malta cuma mempunyai satu kesempatan.

Menggempur sejak awal pertandingan, Spanyol baru bisa memecahkan kebuntuan pada menit ke-31.

Menerima umpan lambung Mario Hermoso, Alvaro Morata mengontrol bola dengan mantap sebelum melepaskan sepakan kaki kiri.

Baca Juga : VIDEO - Gol Sepakan Pelan Morata Akhiri Puasa Gol Sejak November 2017

Tendangan pelan Morata sudah cukup untuk mengecoh kiper Malta, Henry Bonello.

Gol ini membuat Morata mengakhiri puasa gol di timnas Spanyol sejak November 2017.

Sebelumnya, Alvaro Morata tak mampu menjebol Wales, Inggris, Kroasia, Bosnia, dan Norwegia.

Skor 1-0 untuk Spanyol bertahan sampai turun minum.

Baca Juga : VIDEO - Diving Diabaikan Wasit, Cristiano Ronaldo Pukul Lapangan

Memasuki babak kedua, timnas Spanyol tidak mengendurkan gempuran.

La Furia Roja menambah gol pada menit ke-73.

Menerima crossing Jesus Navas, Alvaro Morata dengan paten menyundul bola.

Skor 2-0 untuk Spanyol tetap tidak berubah hingga wasit asal Skotlandia, Andrew Dallas, meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Baca Juga : Cristiano Ronaldo adalah Teladan bagi Semua Pesepak Bola

Spanyol sangat mendikte permainan Malta.

Terbukti, dari jumlah operan akurat, Spanyol (876) unggul 6,3 kali lipat dibandingkan Malta (137).

Baca Juga : 5 Rekor Cristiano Ronaldo yang Nyaris Mustahil Dikalahkan Lionel Messi

Raihan tiga poin memantapkan Spanyol di puncak klasemen Grup F pada Kualifikasi Piala Eropa 2020 dengan enam angka.

Pasukan Luis Enrique unggul dua poin dari pesaing terdekat, Swedia.

Malta 0-2 Spanyol (Alvaro Morata 31', 73')

Susunan pemain Malta dan Spanyol:

Malta (5-4-1): 1-Henry Bonello; 2-Jonathan Caruana (3-Karl Micallef 85'), 19-Joseph Zerafa, 4-Steve Borg, 22-Zach Muscat, 7-Joseph Mbong (11-Rowen Muscat 65'); 8-Paul Fenech, 16-John Mintoff (9-Michael Mifsud 70'), 15-Juan Corbalan, 6-Matthew Guillaumier; 10-Kyrian Nwoko

Pelatih: Raymond Farrugia

Spanyol (4-3-3): 13-Kepa Arrizabalaga; 15-Sergio Ramos, 20-Sergi Roberto, 12-Mario Hermoso, 3-Jose Gaya; 11-Sergio Canales, 6-Saul Niguez (22-Jesus Navas 65'), 16-Rodri Hernandez; 10-Marco Asensio, 14-Juan Bernat (19-Iker Muniain 56'), 7-Alvaro Morata (9-Rodrigo Moreno 79')

Pelatih: Luis Enrique

Wasit: Andrew Dallas (Skotlandia)


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Uefa.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X