Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Singapore Open 2019 - Nyaris Kalah, Momota Akui sedang Tidak Fit

By Nestri Yuniardi - Kamis, 11 April 2019 | 12:00 WIB
Tunggal putra asal Jepang, Kento Momota.
IMADUDIN ADAM/Bolasport.com
Tunggal putra asal Jepang, Kento Momota.

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, mengaku sedang tidak fit setelah nyaris kalah pada babak kesatu Singapore Open 2019.

Kento Momota harus berjibaku saat berhadapan dengan tunggal putra India, Sai Praneeth B pada laga perdananya di Singapore Indoor Stadium, Rabu (10/4/2019).

Momota yang berstatus unggulan teratas menelan kekalahan terlebih dahulu pada gim kesatu.

Meski Momota kemudian menang cukup mudah pada gim kedua, dia harus melakoni drama setting point pada gim penentuan.

Momota pun akhirnya berhasil keluar dari pertarungan tersebut sebagai pemenang dengan skor 19-21, 21-14, 22-20 dalam durasi 75 menit.

Dilansir BolaSport.com dari Strait Times, performa Momota yang nyaris kalah tersebut rupanya diakibatkan oleh kondisinya yang tidak terlalu fit lantaran tengah berjuang melawan flu.

Selain itu, pebulu tangkis berusia 24 tahun tersebut juga sempat merasa tertekan saat tampil pada Singapore Open 2019.

Baca Juga : Link Live Streaming SIngapore Open 2019 - 2 Partai Seru dari Ganda Putra Bakal Tersaji

Baca Juga : Singapore Open 2019 - 2 Unggulan Ganda Campuran Pulang Cepat

Dia pun hampir putus asa menghadapi Sai Praneeth menjelang akhir pertandingan.

"Tim bulu tangkis Jepang pernah menjadi juara di turnamen ini, sehingga saya sedikit merasakan tekanan dalam penampilan saya," ucap Momota.

"Ada titik dimana saya benar-benar berpikir bahwa saya tidak akan memenangkan laga ini, dan menjelang akhir pertandingan, saya sudah tidak bisa memprediksi (gerakan lawan saya) lagi," kata dia menambahkan.

Pada babak kedua Singapore Open yang bergulir hari ini, Kamis (11/4/2019), Kento Momota bakal kembali berjumpa dengan wakil India lain yakni Haseen Sunil Pranooy.

Rekor pertemuan di antara kedua pemain masih dikuasasi Momota yang mengantongi empat kemenangan dari empat pertemuan.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Strait Times

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X