Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tottenham Hotspur Justru Perkasa Saat Tanpa Harry Kane di Liga Inggris

By Ahmad Tsalis - Sabtu, 13 April 2019 | 23:59 WIB
Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, menderita cedera saat menghadapi Manchester City dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions, Selasa (9/4/2019) di Tottenham Hotspur Stadium.
TWITTER.COM/SPURSOFFICIAL
Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, menderita cedera saat menghadapi Manchester City dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions, Selasa (9/4/2019) di Tottenham Hotspur Stadium.

BOLASPORT.COM - Fenomena absennya Harry Kane tampaknya tak begitu berpengaruh pada performa Tottenham Hotspur di Liga Inggris musim 2018-2019.

Tottenham Hotspur harus tampil tanpa penyerang andalan Harry Kane dalam pertandingan pekan ke-34 Liga Inggris kontra Huddersfield Town, Sabtu (13/4/2019).

Harry Kane terpaksa absen karena mendapat cedera ankle saat Tottenham berhadapan dengan Manchester City pada laga leg pertama perempat final Liga Champions, Selasa (9/4/2019).

Tak dinyana, penampilan Tottenham Hotspur tanpa sang kapten justru menggila.

Baca Juga : Cetak Hat-trick, Nama Lucas Moura Mengharum 2 Kali dalam Satu Waktu

Anak-anak asuh besutan pelatih Mauricio Pochettino mampu menekuk Huddersfield dengan pesta empat gol tanpa balas.

Aktor empat gol tersebut adalah Victor Wanyama pada menit ke-24, dan Lucas Moura (27', 87', dan 90'+3).

Data Opta yang dikutip BolaSport.com mencatat bahwa ketiadaan Harry Kane tidak terlalu berpengaruh pada kemungkinan kemenangan yang diraih Tottenham di Premier League musim ini.

Pasalnya, mereka mampu menyapu lima partai Liga Inggris teraktual dengan hasil kemenangan.

Baca Juga : Berkah Stadion Anyar Tottenham Hotspur: Selalu Menang Tanpa Kebobolan

Gelandang Tottenham Hotspur, Victor Wanyama (kanan), memperdayai kiper Huddersfield Town, Ben Hamer, dalam laga pekan ke-34 Liga Inggris di Tottenham Hotspur Stadium, 13 April 2019.
TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE.COM
Gelandang Tottenham Hotspur, Victor Wanyama (kanan), memperdayai kiper Huddersfield Town, Ben Hamer, dalam laga pekan ke-34 Liga Inggris di Tottenham Hotspur Stadium, 13 April 2019.

Sebelum lawan Huddersfield, Tottenham meraih hasil positif saat bersua Leicester City (3-1, 10/2/19), Newcastle United (1-0, 2/2/19), Watford (2-1, 30/1/19), dan Fulham (2-1, 20/1/19).

Bahkan, kekalahan terakhir yang dialami Spurs tanpa melibatkan Kane semenit pun terjadi nyaris dua tahun lalu.

Yakni, saat mereka takluk 0-1 dari Manchester United di Old Trafford, dalam laga pekan ke-10 Liga Inggris pada 28 Oktober 2017.

Terlepas dari catatan tersebut, tidak dapat dipungkiri bahwa peran Kane memang berarti bagi The Lilywhites.

Sebab, pemain 25 tahun tersebut menjadi top scorer bagi Tottenham di Liga Inggris musim ini dengan torehan 17 gol.


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : transfermarkt.com, twitter.com/opta joe

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X