Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Transformasi Kilat Eriksen, dari Biang Kerok Jadi Orang Paling Hoki Sedunia

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 18 April 2019 | 08:02 WIB
Christian Eriksen (kiri) merayakan keberhasilan Tottenham Hotspur menyingkirkan Manchester City pada babak perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, 17 April 2019.
TWITTER.COM/@MIRRORFOOTBALL
Christian Eriksen (kiri) merayakan keberhasilan Tottenham Hotspur menyingkirkan Manchester City pada babak perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, 17 April 2019.

BOLASPORT.COM - Jika ada pemain Tottenham Hotspur yang paling bersyukur karena gol kelima Manchester City dianulir, dia adalah Christian Eriksen.

Tottenham Hotspur secara dramatis berhasil lolos dari babak perempat final Liga Champions setelah menyingkirkan klub Liga Inggris lainnya, Manchester City.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Etihad, Rabu (17/4/2019), Tottenham sukses mencapai target untuk setidaknya tidak kalah dengan selisih lebih dari satu gol.

Meskipun kalah dengan skor 3-4, Tottenham mengamankan tiket ke babak semifinal berkat unggul agresivitas gol tandang (agregat 4-4).

Baca Juga : Hasil Liga Champions - Gol Paha Llorente Bikin Man City Tersingkir Dramatis

Pertandingan semalam memang membuat pemain dan pendukung The Lilywhites berkali-kali menahan nafas. Sebab, dua kali Man City berada dalam posisi unggul dua gol.

Pertama adalah saat Sergio Aguero mencetak gol pada babak kedua untuk mengubah skor menjadi 4-2, tetapi dapat diperkecil oleh Spurs via Fernando Llorente.

Selebrasi striker Tottenham Hotspur, Fernando Llorente, setelah mencetak gol ke gawang Manchester City dalam pertandingan leg kedua babak perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, 17 April 2019.
TWITTER.COM/@CHAMPIONSLEAGUE
Selebrasi striker Tottenham Hotspur, Fernando Llorente, setelah mencetak gol ke gawang Manchester City dalam pertandingan leg kedua babak perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, 17 April 2019.

Gol Llorente sendiri sempat membuat Tottenham cemas lantaran sempat dianggap offiside. Beruntung, berkat bantuan Video Assistant Referee (VAR) gol tersebut disahkan.

Tetapi cobaan Tottenham belum berakhir. Terus digempur oleh Man City, sebuah blunder Christian Eriksen hampir membuat dia dan rekan-rekan setim pulang dengan kepala tertunduk.

Berniat memberi umpan ke belakang, Eriksen justru memberi bola muntah kepada striker Man City, Sergio Aguero, yang hampir tak terkawal.

Dengan leluasa, Aguero melakukan penetrasi ke kotak penalti Tottenham sebelum mengirimkan umpan silang yang dituntaskan Rahemm Sterling.

Mengingat peristiwa tersebut terjadi pada waktu tambahan babak kedua, reaksi dari kedua kubu tentu bisa dibayangkan.

Pendukung The Citizens di Stadion Etihad langsung bersorak, Sterling melakukan selebrasi, dan Pelatih Pep Guardiola bergembira bareng penonton di pinggir lapangan.

Sementara pemain Spurs terlihat lesu. Kiper Tottenham, Hugo Lloris, cuma bisa duduk sambil melihat pemain Man City merayakan kesuksesan membalikkan kedudukan agregat menjadi 4-5.

Para pemain Tottenham Hotspur lesu setelah mereka kebobolan pada waktu tambahan babak kedua pertandingan leg kedua babak perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, 17 April 2019.
TWITTER.COM/@SPURSOFFICIAL
Para pemain Tottenham Hotspur lesu setelah mereka kebobolan pada waktu tambahan babak kedua pertandingan leg kedua babak perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, 17 April 2019.

Ya, tidak ada pemain Spurs yang melakukan protes. Padahal, gol Sterling tersebut sebenarnya berbau offside.

"Biasanya Anda memberi isyarat offside atau pelanggaran saat tim kebobolan, tetapi tidak ada yang memikirkannya, kami semua larut dalam penyesalan," tutur bek Tottenham, Jan Vertonghen.

"Pertandingannya hanya tersisa beberapa menit jadi saya mencoba untuk menyemangati teman-teman saya, tetapi tiba-tiba VAR muncul dan menyelamatkan kami," imbuhnya.

Baca Juga : Lupa, Son Absen Bela Tottenham pada Leg Pertama Semifinal Liga Champions

Pemberitahuan wasit VAR terkait potensi pembatalan gol Man City memang baru muncul beberapa saat setelah gol tercipta lantaran hakim garis juga tidak menyadarinya.

Gol Sterling dianulir karena Aguero berada dalam posisi offside saat sodoran bola dari Eriksen membentur badan pemain Man City lainya, Bernardo Silva.

Kemudian, muncullah pemberitahuan di giant screen Stadion Etihad bahwa gol Sterling dianulir. Seketika itu, reaksi berbeda ditunjukkan oleh kedua belah pihak.

Puncaknya setelah wasit meniup peluit panjang. Karena skor tidak berubah, Tottenham pun berpesta di kandang lawan karena berhak lolos ke babak berikutnya.

Menanggapi keputusan VAR tersebut, si 'biang kerok' Christian Eriksen merasa menjadi orang paling beruntung sedunia.

Baca Juga : Gol Ke-5 Man City Dianulir, Guardiola Sebut Pertandingan Vs Spurs Kejam

"Hari ini saya pasti orang paling beruntung. Saya pikir semuanya telah selesai tetapi tadi itu pertandingan yang menyenangkan, seperti naik rollercoaster," ujar Eriksen.

"Setelah pertandingan hari ini kami menarik napas dalam-dalam, akan menjadi sebuah mimpi bermain melawan Ajax dan senang bisa kembali ke sana lagi," ucapnya melanjutkan.

Berkat keberhasilan menyingkirkan Manchester City, Tottenham Hotspur akan ditantang oleh tim non-unggulan lain, Ajax Amsterdam pada babak semifinal Liga Champions.

Pertandingan melawan Ajax pun akan menjadi reuni bagi empat pemain The Lilywhites, yakni Jan Vertonghen, Toby Alderweireld, Christian Eriksen, dan Davinson Sanchez.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Uefa.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X