Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Akan Ada 3 Tim Madrid di Liga Champions Musim Depan?

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Jumat, 26 April 2019 | 15:19 WIB
Striker Real Madrid, Karim Benzema, beraksi dalam laga Liga Spanyol melawan Getafe di Stadion Coliseum Alfonso Perez, Kamis (25/4/2019).
TWITTER.COM/REALMADRID
Striker Real Madrid, Karim Benzema, beraksi dalam laga Liga Spanyol melawan Getafe di Stadion Coliseum Alfonso Perez, Kamis (25/4/2019).

BOLASPORT.COM - Musim depan kita bisa saja melihat ada tiga tim asal Kota Madrid yang berlaga di Liga Champions.

Barcelona, Atletico Madrid, dan Real Madrid sudah hampir pasti menjadi tiga wakil Liga Spanyol dalam gelaran Liga Champions musim depan.

Satu tiket tersisa setidaknya masih diperebutkan oleh empat klub lain.

Dari tim-tim yang sedang berebut jatah Liga Champions tersebut, bisa jadi Spanyol akan diwakili tiga tim Kota Madrid musim depan.

 Baca Juga : Piala Presiden: Sebuah Melodi Agar Musik Sepak Bola Indonesia Terdengar

Selain Atletico dan Real Madrid, satu tim lain yang berpeluang adalah Getafe yang saat ini menempati pos keempat klasemen sementara La Liga.

Getafe baru saja berhasil menahan imbang Real Madrid 0-0 pada laga jornada ke-34 tengah pekan ini.

Tambahan poin dari laga tersebut membuat Getafe kini mengoleksi 55 angka dan berada di pos keempat. Mereka unggul head-to-head atas Sevilla dan unggul tiga angka dari Valencia.

Performa tim asuhan Jose Bordalas musim ini memang bisa dibilang sangat menakjubkan.

Dengan trio Jaime Mata, Angel, dan Jorge Molina di lini depan, Getafe mampu membuat banyak tim di Liga Spanyol bertekuk lutut.

Tetapi kekuatan utama Getafe ada di lini belakang, mereka baru kebobolan 29 gol, yang terbaik kedua di Spanyol setelah Atletico (23 gol).

Mereka bahkan unggul dari Barcelona yang kebobolan 32 kali atau Real Madrid yang sudah 38 kali kebobolan.

 Baca Juga : Peringatan Klopp untuk Man City: Hati-hati di Markas Burnley!

Meski begitu tugas Getafe belum usai, masih ada empat laga lagi sebelum mereka berhasil lolos ke Liga Champions.

Musim depan sepertinya akan jadi kali ketiga mereka lolos ke Eropa, sebelumnya mereka lolos hingga perempat final Piala UEFA 2007-2008 dan babak grup Liga Europa 2010-2011.


Editor : Thoriq Az Zuhri Yunus
Sumber : La Liga

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X