Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil New Zealand Open 2019 - Maju ke Babak Ke-2, Ruselli Sudah Ditunggu Li Xuerui

By Nestri Yuniardi - Rabu, 1 Mei 2019 | 15:49 WIB
Aksi Ruselli Hartawan saat tampil pada babak kedua Singapore Open 2019 yang dihelat Kamis (11/4/2019)
BADMINTON INDONESIA
Aksi Ruselli Hartawan saat tampil pada babak kedua Singapore Open 2019 yang dihelat Kamis (11/4/2019)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Ruselli Hartawan, berhasil memenangi pertandingan babak kesatu New Zealand Open 2019.

Ruselli Hartawan menundukkan wakil tuan rumah yang mendapatkan wildcard, Sally Fu, 21-5, 21-16, di Eventfinda Stadium, Auckland, Selandia Baru, Rabu (1/5/2019).

Dengan demikian, pemain berperingkat ke-40 dunia tersebut berhak melaju ke babak kedua New Zealand Open 2019.

Ruselli menyusul jejak langkah kedua rekan senegaranya yakni Gregoria Mariska Tunjung dan Fitriani.

Kedua pemain nasional tersebut sudah lebih dulu melangkah ke babak kedua setelah mengalahkan lawan masing-masing.

Jalannya Pertandingan

Ruselli terlihat berhasil tampil mendominasi pada gim kesatu.

Menerapkan strategi menyerang dan bermain cepat, Ruselli unggul 4-1 atas Fu.

Meski sang lawan sempat mengejar, dia segera memperlebar selisih poin hingga unggul 9-3.

Tak lama kemudian, Ruselli menutup paruh pertama gim kesatu dengan skor 11-4.

Seusai break interval, pola permainan Ruselli tak banyak berubah.

Akan tetapi, dia berhasil membuat lawan pontang-panting.

Berbagai kesalahan sendiri yang dilakukan lawan pun membuat Ruselli terus unggul jauh.

Ruselli pun hanya "memberi" tambahan satu poin kepada Fu sebelum menutup gim kesatu dengan kemenangan.

Baca Juga : Hasil New Zealand Open 2019 - Della/Rizki Lolos ke Babak Ke-2

Memasuki gim kedua, lawan terlihat lebih berani.

Hal tersebut ditunjukkan sang lawan dengan beberapa kali menyerang pertahanan Ruselli.

Bahkan, keberanian sang lawan tersebut sempat mengantarkannya unggul 9-7 dan berlanjut 10-8.

Kendati demikian, Ruselli berhasil meredam permainan lawan dan menyamakan kedudukan menjadi 12-12.

Memasuki fase perebutan poin-poin kritis, Ruselli mampu tampil lebih tenang.

Dia pun berhasil menutup laga dengan kemenangan dua gim langsung.

Baca Juga : New Zealand Open 2019 - Jonatan Christie Menangi Derbi Indonesia

Pada babak kedua, Ruselli Hartawan akan menghadapi ujian yang cukup berat.

Sebab, dia bakal menghadapi eks pemain nomor satu dunia dari China, Li Xuerui.

Rekor pertemuan mereka saat ini adalah 1-1 dan Ruselli berhasil memenangi pertemuan terakhir mereka.

Namun, duel antara Ruselli dan Li kemungkinan akan kembali ramai mengingat dua pertemuan tersebut selalu berlangsung tiga gim.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

David De Gea mendapat pembelaan dari sang juru taktik. . #manchesterunited #degea #premierleague #ligainggris #solskjaer

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : badmintonworld.tv, Tournament Software

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X