Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Rekor Apik Liverpool di Luar Liga Champions Ikut Dirusak Barcelona

By Ahmad Tsalis - Kamis, 2 Mei 2019 | 09:00 WIB
Ekspresi para pemain Liverpool (dari kanan ke kiri), Virgil van Dijk, Alisson, James Milner, dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions kontra Barcelona di Stadion Camp Nou, 1 Mei 2019.
TWITTER.COM/OPTAJOE
Ekspresi para pemain Liverpool (dari kanan ke kiri), Virgil van Dijk, Alisson, James Milner, dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions kontra Barcelona di Stadion Camp Nou, 1 Mei 2019.

BOLASPORT.COM - Liverpool FC mencatat rekor buruk di Liga Champions setelah menghadapi FC Barcelona pada laga leg pertama babak semifinal.

Liverpool FC harus mengakui keunggulan 3-0 FC Barcelona saat melakoni laga lawatan ke Stadion Camp Nou, Rabu (1/5/2019) atau Kamis dini hari WIB.

Trigol Barcelona dalam pertandingan pertama babak semifinal Liga Champions ini dibukukan oleh Luis Suarez (26') dan brace Lionel Messi pada menit ke-75 dan 82'.

Hasil kekalahan ini mencoreng rekor pertemuan Liverpool dengan Barcelona.

Padahal, dalam delapan laga terdahulu, mereka mereguk tiga kemenangan, seri tiga kesempatan, dan cuma mengalami dua kekalahan dari El Barca.

Baca Juga : Lionel Messi Menyesal Barcelona Tak Menang 4-0 karena Ulah Dembele

Namun, ukiran rekor buruk The Reds belum berhenti di situ.

Ada dua hal minor lain dari Liverpool yang coba BolaSport.com jabarkan menurut pencatatan Opta.

Pertama, kekalahan ini merupakan skor terbesar yang pernah dialami Liverpool di Liga Champions.

Hasil negatif dengan skor serupa pernah mereka alami pada Oktober 2014, saat dihajar Real Madrid di Anfield.

Pada waktu itu, berondong tiga gol Madrid dicatatkan atas nama Cristiano Ronaldo (23), dan brace Karim Benzema (30' dan 41').

Baca Juga : Cara Curang Bek Barcelona untuk Hentikan Mohamed Salah 

Kedua, Liverpool kini telah menelan empat kekalahan dalam 11 laga di Liga Champions musim 2018-2019.

Sebelum ditekuk Barcelona, Mohamed Salah Cs tersungkur saat berhadapan Paris Saint-Germain (1-2, 28/11/2018), Crvena Zvezda (0-2, 6/11/2018), dan Napoli (0-1, 3/10/2018).

Seolah-olah Lionel Messi dkk merusak catatan mengesankan The Reds saat berlaga di luar Liga Champions.

Pasalnya, anak-anak asuh Juergen Klopp hanya mengalami tiga kekalahan dari 38 partai di kompetisi domestik musim ini.

Rinciannya, satu kekalahan Liverpool dapatkan saat bersua Manchester City (1-2) pada pekan ke-21 Liga Inggris, 3 Januari 2019.

Adapun dua kekalahan lain mereka dapatkan kala jumpa Wolverhampton Wanderers pada ronde ketiga Piala FA (1-2, 7/1/2019), dan melawan Chelsea pada ronde ketiga Piala Liga Inggris (1-2, 26/9/2018).


Editor : Beri Bagja
Sumber : twitter.com/Optajoe

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Newcastle
35
56
7
Man United
34
54
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
35
64
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X