Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Debut di Timnas U-23 Indonesia, Dandi Maulana Siap Terima Konsekuensi

By Taufan Bara Mukti - Senin, 3 Juni 2019 | 16:07 WIB
  Bek Barito Putera, Dandi Maulana, saat tampil melawan Madura United pada pekan pertama Liga 1 2018
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Bek Barito Putera, Dandi Maulana, saat tampil melawan Madura United pada pekan pertama Liga 1 2018

BOLASPORT.COM - Dandi Maulana, bek Barito Putera, siap membuktikan diri dan menerima konsekuensi usai dipanggil seleksi timnas U-23 Indonesia.

Bek Barito Putera, Dandi Maulana, dipanggil untuk mengikuti Training Camp (TC) timnas U-23 Indonesia.

TC yang digelar di Yogyakarta sejak 29 Mei itu diikuti oleh 26 pemain sebagai persiapan menuju Merlion Cup 2019 di Singapura.

Nantinya pada Senin (3/6/2019) akan ada empat nama yang tercoret dari timnas U-23 Indonesia.

Baca Juga: Esteban Vizcarra Temui Petinggi Sriwijaya FC, Hengkang dari Persib?

22 pemain yang terpilih menjadi bagian timnas U-23 Indonesia dijadwalkan terbang ke Singapura pada Rabu (5/6/2019).

Dandi Maulana mengatakan kesiapannya tak merayakan Idul Fitri bersama keluarga andai terpilih tampil membela timnas U-23 Indonesia.

“Saya sangat senang, kalo memang saya diberi kepercayaan untuk diturunkan saya sangat siap,” ucap Dandi dilansir BolaSport.com dari laman Liga Indonesia.

“Yang terpenting bisa Salat Ied bersama keluarga saja sudah cukup, tidak ada yang perlu disedihkan. Ya mungkin sedikit sedih karena tak bisa silaturahmi ke saudara yang lain,” ujarnya menambahkan.

Menurut Dandi, membela tim nasional adalah impian terbesar setiap pesepak bola.

Untuk itu, dirinya rela menerima konsekuensi termasuk jika harus mengorbankan waktu bersama keluarga.

Baca Juga: Yanto Basna Sisihkan Momen Bersama Keluarga demi Timnas Indonesia

Ini merupakan kali kedua Dandi Maulana diundang seleksi timnas U-23 Indonesia.

Beberapa waktu lalu Dandi turut dipanggil untuk mengikuti TC timnas U-23, namun faktor cedera menggagalkan rencana tersebut.

Bek Barito Putera, Dandi Maulana (tengah), saat tampil melawan Arema FC dalam laga uji coba di Stadi
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Bek Barito Putera, Dandi Maulana (tengah), saat tampil melawan Arema FC dalam laga uji coba di Stadi

Kini pada kesempatan kedua Dandi tak mau kembali gagal.

Pemain berusia 20 tahun itu siap bersaing dengan bek tengah timnas lainnya seperti Rachmat Irianto, Nurhidayat Haji Haris, Andy Setyo, dan Bagas Adi Nugroho.

Dandi Maulana juga turut tampil saat timnas U-23 Indonesia memainkan laga persahabatan melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (2/6/2019).

JADWAL MERLION CUP

Pertandingan PSIM Yogyakarta vs timnas U-23 Indonesia di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (2/6/2019).
DEODATUS KRESNA MURTI BAYU AJI/BOLASPORT.COM
Pertandingan PSIM Yogyakarta vs timnas U-23 Indonesia di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (2/6/2019).

Timnas U-23 Indonesia bakal tampil di ajang persahabatan Merlion Cup di Singapura.

Pada partai pertama, Indonesia akan berhadapan dengan Thailand di babak semifinal pada Jumat (7/6/2019).

Jika mampu memenangi laga tersebut, timnas U-23 Indonesia akan menghadapi pemenang partai Singapura vs Filipina pada Senin (10/6/2019).

Baca Juga: Tagar #VladoOut Muncul Usai Uji Coba PSIM Vs Timnas U-23 Indonesia

Partai perebutan tempat ketiga dimainkan lebih dulu pada Minggu (9/6/2019).

Ajang Merlion Cup merupakan pemanasan menuju SEA Games 2019 yang digelar di Filipina pada November nanti.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Terima kasih bolasporter atas kepercayaan dan loyalitasnya bersama kami. . Salam hangat. . #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : liga-indonesia.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X