Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ini Formasi 3-5-2 Inter Milan di Tangan Antonio Conte

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 6 Juni 2019 | 12:20 WIB
Pelatih Antonio Conte bersalaman dengan Presiden Inter Milan, Steven Zhang.
TWITTER.COM/SQUAWKANEWS
Pelatih Antonio Conte bersalaman dengan Presiden Inter Milan, Steven Zhang.

BOLASPORT.COM - Kedatangan pelatih Antonio Conte hampir pasti bakal mengubah skema permainan Inter Milan di musim 2019-2020.

Antonio Conte ditengarai bakal menggunakan skema favoritnya, 3-5-2.

Melihat manuver transfer yang dilakukan Inter Milan sejauh ini, kelihatan bahwa formasi 3-5-2 ala Antonio Conte sudah mulai menemukan bentuk.

Posisi kiper pastinya diisi oleh pahlawan Inter Milan musim lalu, Samir Handanovic.

Tiga bek bakal ditempati Stefan de Vrij, Milan Skriniar, dan Diego Godin.

Dua nama pertama merupakan bek lama Inter Milan, sedangkan Godin bergabung dari Atletico Madrid dengan status free transfer.

Bek sayap kanan adalah Danilo D'Ambrosio, sedangkan Kwadwo Asamoah menempati pos bek sayap kiri. Keduanya pemain lawas Inter Milan.

Tiga gelandang tengah adalah Radja Nainggolan, Marcelo Brozovic, serta Nicolo Barella.

Sebagai penggawa lama Inter Milan, Nainggolan dan Brozovic bakal didampingi salah satu bintang muda yang muncul di Liga Italia musim lalu.

Baca Juga: Berita Transfer - Inter dan Napoli Bersaing untuk Gaet Romelu Lukaku

Baca Juga: Pemain Inter Milan Siap-siap 'Menderita' karena Antonio Conte

Negosiasi Inter Milan dengan Cagliari untuk Nicolo Barella dikabarkan semakin mendekati kata sepakat.

Seperti dikutip Bolasport.com dari Football Italia, kesepakatan mungkin akan tercapai di angka 35 juta euro plus Inter Milan memberikan bek Alessandro Bastoni.

Cagliari menginginkan Bastoni disertakan sebagai transfer permanen, tetapi Inter Milan hanya mau meminjamkannya.

Dua penyerang dalam formasi 3-5-2 adalah Edin Dzeko serta Lautaro Martinez.

Inter Milan memang belum pasti mendapatkan Dzeko dari AS Roma.

Namun, kesepakatan personal sudah tercapai dengan Dzeko menyetujui kontrak selama 3 tahun.

Inter Milan dan AS Roma masih belum menemukan kata sepakat soal harga.

Inter Milan siap membayar 12-13 juta euro, tetapi AS Roma bersikeras di angka 20 juta euro.

Namun, dengan kontrak Dzeko akan selesai pada akhir musim 2019-2020, AS Roma mungkin nanti akan melunak.

Tidak ada tempat bagi Mauro Icardi di formasi 3-5-2 Inter Milan ala Antonio Conte karena sang striker memang bakal dijual.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : calciomercato.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X