Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Real Madrid Jorjoran, Pep Guardiola: Yang Boros hanya Manchester City!

By Pradipta Indra Kumara - Kamis, 13 Juni 2019 | 07:42 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menyindir aktifitas Real Madrid pada bursa transfer.
TWITTER.COM/FOOTYACCUMS
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menyindir aktifitas Real Madrid pada bursa transfer.

BOLASPORT.COM - Aktifitas Real Madrid pada bursa transfer kali ini, tampak mengundang perhatian pelatih Manchester City, Pep Guardiola.

Pep Guardiola turut mengomentari Real Madrid yang jorjoran mengeluarkan uang untuk membeli pemain baru.

Hingga Kamis, (13/6/2019), Real Madrid sudah mendatangkan 5 pemain baru.

Baca Juga: Anak Baru Real Madrid Mengidolai Rival Berat Lionel Messi

Mereka adalah Rodrygo Goes, Eder Militao, Luka Jovic, Eden Hazard, dan Ferland Mendy.

Ferland Mendy merupakan rekrutan terakhir yang didatangkan Real Madrid.

Ferland Mendy (kanan) , rekrutan terbaru Real Madrid.
TWITTER @WHOSCORED
Ferland Mendy (kanan) , rekrutan terbaru Real Madrid.

Bek kiri asal Prancis itu dibeli Real Madrid dari Olympique Lyon dengan harga 48 juta euro.

Pengeluaran tersebut membuat Real Madrid kini telah mengeluarkan total 303 juta euro untuk belanja pemain.

Baca Juga: Luka Modric Masih Ingin Bertahan di Real Madrid dan Memenangi Gelar

Jumlah tersebut lebih boros dari tahun 2009 saat mereka mengeluarkan 254 juta euro.

Pada tahun 2009 Real Madrid belanja besar-besaran untuk membeli pemain mahal di antaranya, Cristiano Ronaldo, Kaka, dan Karim Benzema.

Aktifitas Real Madrid ini membuat Pep Guardiola melontarkan komentar sindiran, seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Real Madrid membeli pemain bagus, tetapi hanya Manchester City yang mengeluarkan uang di sini," ujar Guardiola.

Sindiran tersebut muncul karena cibiran yang selalu diberikan kepada Manchester City jika membeli pemain mahal.

Baca Juga: Lionel Messi dan Pemain Barcelona Tahu Siapa Pengganti Coutinho

Manchester City selalu dinilai sebagai tim yang sering menghamburkan uang.

Pep menilai Real Madrid tidak mendapat penilaian yang sama meski membeli pemain-pemain mahal.

Manajer Manchester City, Pep Guardiola bersama trofi Piala FA
TWITTER.COM/DAILYPOSTNGR
Manajer Manchester City, Pep Guardiola bersama trofi Piala FA

Meski menyindir, Pep mengakui kualitas para pemain yang dibeli Real Madrid.

"Salah satu yang mereka beli dari Chelsea (Eden Hazard) adalah pemain yang sangat bagus," ujar Guardiola.

Baca Juga: Bursa Transfer: Real Madrid akan Lakukan Segala Cara demi Paul Pogba

"Dia pemain yang mengesankan dan salah satu pemain terbaik yang pernah saya lihat," ujar Guardiola menambahkan.

Pep Guardiola menjadi pelatih Manchester City sejak musim 2016-2017.

Hingga musim 2018-2019, eks pelatih Barcelona itu telah mengeluarkan kurang lebih 608 juta euro untuk belanja pemain.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Suara fan Chelsea.... . #chelseafc #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Pradipta Indra Kumara
Sumber : Marca.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X