Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hampir Sepakat dengan Inter Soal Lukaku, Man United Malah Bikin Ulah

By Henrikus Ezra Rahardi - Sabtu, 15 Juni 2019 | 15:10 WIB
Romelu Lukaku dan Ole Gunnar Solskjaer saling meryakan kemenangan
twitter.com/MirrorFootball
Romelu Lukaku dan Ole Gunnar Solskjaer saling meryakan kemenangan

BOLASPORT.COM - Inter Milan dikabarkan meolak keinginan Manchester United untuk menyertakan Milan Skriniar dalam kesepakatan transfer Romelu Lukaku.

Penyerang Manchester United, Romelu Lukaku, dikabarkan menjadi target pelatih baru Inter Milan, Antonio Conte, pada bursa transfer musim panas 2019.

Sang penyerang juga dikabarkan telah membuka kemungkinan bergabung ke Italia, jika Man United berminat menjualnya.

Beberapa laporan mengungkapkan bahwa Lukaku telah menyetujui kesepakatan personal dengan Inter, yang bakal membuatnya menerima bonus enam juta pound (sekitar 108 miliar rupiah).

Kedua tim juga dikabarkan hampir mencapai persetujuan, dengan biaya transfer sebesar 60 juta pound (sekitar 1,08 triliun rupiah) seperti yang diminta Manchester United.

 Baca Juga: Bermain Hingga Pensiun di Juventus adalah Impian Gonzalo Higuain

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, di tengah kesepakatan yang hampir rampung, Man United justru berulah dengan meminta bek Inter, Milan Skriniar, sebagai bagian dari kesepakatan transfer.

Hal itu lantaran sang pelatih, Ole Gunnar Solskjaer, ingin memperkuat barisan belakang timnya dan pemain asal Slovakia tersebut jadi kandidat ideal.

 Baca Juga: Masih Pemain Man United, Pogba Mulai Bagi Hati untuk Real Madrid

Tetapi, menurut kabar yang beredar di media Italia, tawaran tersebut telah ditolak Inter, karena peran Skriniar krusial dalam rencana Conte musim 2019-2020.

Milan Skriniar jadi pilar penting bagi La Beneamata di musim 2018-2019 dengan mengemas 46 penampilan.

Pemain yang bergabung dengan Inter pada 2017 tersebut, baru saja menandatangani perpanjangan kontrak selama empat tahun dengan Nerazzurri pada Mei 2019.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Klasemen sementara MotoGP 2019. Jagoan kalian di peringkat berapa? #motogp #marcmarquez #andreadovizioso #alexrins #valentinorossi #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : mirror.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X