Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Andrea Dovizioso: MotoGP Catalunya 2019 Bukan Cuma soal Marc Marquez

By Doddy Wiratama - Minggu, 16 Juni 2019 | 10:45 WIB
Andrea Dovizioso (kiri) saat berdiskusi dengan kru Ducati di tengah beralngsungnya hari kedua MotoGP Catalunya 2019, Sabtu (15/6/2019)
TWITTER.COM/DUCATIMOTOR
Andrea Dovizioso (kiri) saat berdiskusi dengan kru Ducati di tengah beralngsungnya hari kedua MotoGP Catalunya 2019, Sabtu (15/6/2019)

BOLASPORT.COM - Andrea Dovizioso memiliki prediksi sendiri terkait berlangsungnya sesi balapan MotoGP Catalunya 2019 nanti.

Pembalap tim Mission Winnow Ducati itu menyebut sesi balapan yang berlangsung di Circuit de Barcelona-Catalunya nanti bakal berlangsung sengit.

Andrea Dovizioso pun tak mau terpaku dengan sosok Marc Marquez (Repsol Honda) yang menjadi rivalnya dalam perebutan gelar juara dunia musim ini.

Marquez sendiri bakal memulai balapan GP Catalunya 2019 dari posisi kedua, sedangkan Dovizioso akan start dari peringkat kelima.

Andrea Dovizioso mengaku bakal lebih senang andai bisa bersaing one on one dengan Marc Marquez sepanjang sesi balapan MotoGP Catalunya 2019.

Namun pembalap 33 tahun itu meyakini hal tersebut tak akan terjadi lantaran pembalap lain juga bisa melaju dengan kencang.

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2019 - Valentino Rossi Puas Start dari Baris Kedua

"Saya ingin membalap hanya dengan Marquez, tetapi pasti akan ada pembalap lain yang bahkan mungkin lebih kompetitif," ujar Dovizioso dikutip BolaSport.com dari Speedweek.

"Ini akan menjadi balapan yang sulit karena banyak pembalap memiliki kecepatan yang bagus," tuturnya melanjutkan.

Pada sisi lain, Andrea Dovizioso juga menyoroti penampilan impresif dari duo Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales dan Valentino Rossi.

Setelah melempem di Italia, tim pabrikan Yamaha itu mampu bangkit dan menempatkan Rossi start di peringkat empat sedangkan Vinales di posisi keenam.

"Yamaha mampu tampil kompetitif sejak sesi pertama. Valentino Rossi tampil cepat sejak awal, sesuatu yang tak terjadi pada seri terakhir (GP Italia," tutur pria asal Italia ini.

"Mereka berada di posisi yang bagus tetapi saya tak tahu apakah mereka mampu terus berada di depan hingga balapan selesai," ujar Andrea Dovizioso memungkasi.

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2019 - Saat Aksi Maverick Vinales Berujung Penalti

Kegemilangan Yamaha juga menjalar ke tim satelit mereka yang mampu menempatkan kedua pembalapnya start dari barisan terdepan.

Franco Morbidelli bakal start ketiga, sedangkan Fabio Quartararo bakal menjadi yang terdepan berkat torehan pole position.

Sesi balapan kelas premier GP Catalunya 2019 sendiri dijadwalkan berlangsung pada Minggu (17/6/2019).

Menurut rencana, Trans7 selaku pemilik hak siar resmi MotoGP di Indonesia dijadwalkan bakal turut serta menayangkan secara langsung balapan tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Klasemen sementara MotoGP 2019. Jagoan kalian di peringkat berapa? #motogp #marcmarquez #andreadovizioso #alexrins #valentinorossi #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Doddy Wiratama
Sumber : Speedweek.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X