Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Selangkah ke Final Piala Asia Futsal U-20 2019, Indonesia Minim Dukungan

By Nungki Nugroho - Rabu, 19 Juni 2019 | 12:45 WIB
Kapten timnas futsal U-20 Indonesia, Ramadhan Zidani, saat merayakan kemenangan atas Vietnam pada perempat final Piala Asia Futsal U-20 2019.
THE-AFC.COM
Kapten timnas futsal U-20 Indonesia, Ramadhan Zidani, saat merayakan kemenangan atas Vietnam pada perempat final Piala Asia Futsal U-20 2019.

BOLASPORT.COM - Timnas futsal U-20 Indonesia kurang mendapatkan dukungan dari penonton selama tampil di ajang Piala Asia Futsal U-20 2019.

Timnas futsal U-20 Indonesia sukses mengukir sejarah dengan menembus babak semifinal Piala Asia Futsal U-20 2019.

Ini menjadi kali pertama bagi Indonesia mampu lolos ke semifinal sejak perhelatan perdana Piala Asia Futsal U-20 pada 2017.

Indonesia berada di atas angin setelah meraih tiga kemenangan beruntun sejak fase grup.

Skuat besutan Kensuke Takahashi menumbangkan Taiwan dengan skor 6-3 pada laga pertama Grup D Piala Asia Futsal U-20 2019.

Baca Juga: Jadwal Semifinal Piala Asia Futsal U-20 2019, Indonesia Vs Afghanistan

Pada laga kedua, giliran Irak yang menjadi korban kehebatan Indonesia dengan skor akhir 1-2.

Indonesia bahkan nyaris menang telak atas Vietnam pada babak perempat final Piala Asia U-20 2019.

Ramadhan Zidani dkk sempat unggul lima angka sebelum akhirnya Vietnam mampu mencetak gol di penghujung laga hingga skor berakhir 7-5.

Pada babak semifinal, Indonesia akan menghadapi Afghanistan di Arena Shahid Poursharifi, Tabriz, Iran, pada Kamis (20/6/2019).

Afghanistan lolos setelah menumbangkan raksasa Asia Tenggara, Thailand, dengan skor tipis 3-2 pada perempat final Piala Asia Futsal U-20 2019.

Meski lolos ke semifinal, nyatanya Indonesia tak begitu mendapatkan dukungan.

Terbukti, tak lebih dari 150 penonton menyaksikan setiap laga Indonesia hingga perempat final melawan Vietnam.

Baca Juga: Kunci Sukses Timnas Futsal U-20 Indonesia Tembus Semifinal

Timnas Futsal U-20 Indonesia
AFC
Timnas Futsal U-20 Indonesia

Pada laga pertama, hanya 150 penonton menyaksikan langsung duel Indonesia kontra Taiwan pada 15 Juni 2019.

Jumlahnya menurun ketika Indonesia menaklukkan Irak yang hanya disaksikan oleh 100 penonton pada 16 Juni 2019.

Begitu pula dengan partai ketiga melawan Vietnam yang disaksikan tidak lebih dari 100 penonton pada 18 Juni 2019.

Kondisi ini berbeda ketika Thailand yang bertanding, setidaknya 200 penonton selalu menghiasi laga Negeri Gajah Putih tersebut.

Baca Juga: Lumat Vietnam, Indonesia Lolos Semifinal Piala Asia Futsal U-20 2019

Bahkan, pertandingan pertama antara Thailand dan Kirgistan sempat disaksikan langsung oleh 500 penonton pada 14 Juni 2019.

Indonesia tampaknya harus berada dalam tekanan pendukung tim lawan di fase akhir Piala Asia Futsal U-20 2019. Apalagi, Iran selaku tim tuan rumah juga lolos ke semifinal dan akan bertemu dengan Jepang.

Bukan tidak mungkin Iran akan menjadi lawan Indonesia jika mampu lolos ke final Piala Asia Futsal U-20 2019.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : The-AFC.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
35
60
6
Newcastle
35
56
7
Chelsea
35
54
8
Man United
34
54
9
West Ham
36
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Valencia
34
47
9
Villarreal
34
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Roma
35
60
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
35
56
8
Fiorentina
34
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X