Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Lepas Eks Pemain Persija dan Ikat Mantan Pilar Arema, Klub Ini Juara

By Estu Santoso - Minggu, 14 Juli 2019 | 18:45 WIB
Gelandang Sabah FA, Ahmet Atayew (7) bersama rekan setimnya merasakan seremoni pemberian trofi juara Liga Premier Malaysia 2019 setelah menang atas Kelantan FA di Stadion Likas, Kota Kinabalu, 13 Juli 2019.
FACEBOOK.COM/MALAYSIAFOOTBALLLEAGUE
Gelandang Sabah FA, Ahmet Atayew (7) bersama rekan setimnya merasakan seremoni pemberian trofi juara Liga Premier Malaysia 2019 setelah menang atas Kelantan FA di Stadion Likas, Kota Kinabalu, 13 Juli 2019.

BOLASPORT.COM – Pesta juara Sabah FA terlaksana dan catatan sukses ini ’berbau’ klub asal Indonesia, dua di antaranya Persija serta Arema FC.

Seremoni juara Sabah FA pada Liga Premier Malaysia 2019 terlaksana Sabtu (13/7/2019) malam dan pada momen ini eks pemain Arema FC ikut pesta.

Akhir pekan ini, Sabah FA menjamu Kelantan FA dan menang 1-0.

Kemenangan di Stadion Likas ini tak memiliki pengaruh apapun bagi Sabah FA.

Sebab, klub asal Pulau Kalimantan bagian utara ini telah menyegel status juara awal pekan ini atau Selasa (9/7/2019).

Baca Juga: Persija plus Dua Klub Liga 1 2019 Jadi Penentu Nasib Pelatih Ini

Baca Juga: Di Australia, Eks Pemain Persib Ini Rasakan Pahitnya Laga Sepak Bola

Baca Juga: Piala AFF U-18 – Lawan Terakhir Indonesia di Fase Grup Diasah di Jepang

Saat itu, Sabah FA menang 2-1 atas tuan rumah UiTM FC di Stadion Shah Alam, Selangor.

Kemenangan itu membuat poin Sabah FA tak mungkin lagi dikejar para pesaingnya.

Sabah FA pun mengakhiri musim 2019 dengan jadi tim pemenang Liga Premier Malaysia.

Ini gelar pelepas dahaga mereka yang ditunggu para pendukung skuad dengan alias Tembadau.

Sabah FA pun mengakhiri penantian selama 23 tahun.

Terakhir, klub berusia 56 tahun ini  menjadi juara level atas Liga Malaysia pada 1996.

Kala itu, Sabah FA menjuarai Liga Perdana dan setelah itu tak pernah jadi jawara lagi.

Bahkan, Sabah FA sejak musim 2013 berkompetisi pada kasta kedua Liga Malaysia sampai 2019.

Baca Juga: Persija vs Persib - Deden Natshir Terkapar, Simic Tendang Tiang Gawang

Baca Juga: Dua Kartu Kuning untuk Penghuni Bangku Cadangan Persija dan Persib

Artinya, Sabah FA kembali ke kasta teratas kompetisi di Negeri Jiran setelah tujuh musim berjuang untuk promosi.

Uniknya, skuad Tembadau asuhan Jelius Ating sukses promosi dengan status juara dengan ‘bau’ pemain asing eks pilar klub Indonesia.

Ya, enam pemain asing Sabah FA musim 2019, dua nama sebelumnya adalah pesepak bola impor yang sempat berkarier di Indonesia.

Mereka adalah striker Luiz Carlos Junior dan gelandang Ahmet Atayew.

Luiz Carlos adalah eks pemain Barito Putera musim 2016 dan direkrut Madura United setahun kemudian.

Namun, dia dipinjamkan ke Persija pada 2017.

Bersama Sabah FA, pemain depan asal Brasil ini masuk sejak awal tahun ini, sayang dilepas pada Maret 2019.

Sementara itu, Atayew merupakan eks pemain tengah Arema FC dan Persela pada musim 2017 serta 2018.

Baca Juga: The Jak Mania Boikot Pertandingan di Bogor, Ini Kata Pelatih Persija

Baca Juga: Persebaya Surabaya Pilih Bawa Amido Balde ke Markas PSM Makassar

Pemain timnas Turkmenistan ini masuk jadi bagian Sabah FA pada Maret 2019 seperti yang dikutip BolaSport.com dari Daily Express.

Artinya, dua nama ini bergantian jadi pemain asing Sabah FA.


Editor : Estu Santoso
Sumber : facebook.com/malaysianfootballleague, dailyexpress.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X