Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Beberkan Kemajuan Timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri Puji Dua Posisi

By Nungki Nugroho - Jumat, 26 Juli 2019 | 07:45 WIB
Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri, saat dimintai keterangan seusai melihat laga pekan ketiga Liga 1 2019 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Selasa (28/5/2019) malam.
DEODATUS KRESNA AJI BAYU MURTI/BOLASPORT.COM
Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri, saat dimintai keterangan seusai melihat laga pekan ketiga Liga 1 2019 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Selasa (28/5/2019) malam.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri mengutarakan kemajuan anak asuhnya terutama dua sektor yang diisi nama baru.

Timnas U-23 Indonesia terus mematangkan persiapan menuju SEA Games 2019.

Di bawah arahan Indra Sjafri, 26 pemain timnas U-23 Indonesia mengikuti training camp (TC) di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat.

Tak hanya berlatih, timnas U-23 Indonesia juga menjalani sesi uji tanding internal.

Baca Juga: Jadi WNI, Otavio Dutra Berharap Bela Timnas Indonesia Lawan Malaysia

Indra Sjafri menunjukkan raut bahagia dengan latihan terbaru skuad Garuda Muda saat diwawancarai wartawan pada Kamis (25/7/2019).

"Dari pertandingan ini, saya puas dengan penampilan mereka," ucap Indra Sjafri dikutip BolaSport.com dari Antara News.

Eks juru latih Bali United itu kembali memuji performa pemain yang baru pertama kali dipanggil ke timnas U-23 Indonesia.

Akan tetapi, ia masih enggan menyebutkan siapa nama pemain yang dimaksud.

"Pemain ini belum pernah kami lihat sebelumnya, dia bermain baik," kata Indra Sjafri menambahkan.

Baca Juga: Latihan Timnas U-23 Indonesia Berat, Ini Komentar Winger Muda Borneo FC

Suasana latihan timnas U-23 Indonesia di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, pada 23 Juli 2019.
ANTARA NEWS
Suasana latihan timnas U-23 Indonesia di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, pada 23 Juli 2019.

Dari 26 nama, sekiter sembilan pemain baru pertama kali dilatih Indra Sjafri dan empat di antaranya berasal dari tim Liga 2 2019.

Mereka antara lain; Rendy Oscario (Semen Padang) dan Mario Fabiyo (Persipura Jayapura) yang mengisi posisi penjaga gawang.

Lalu ada Alex van Djin (Persik Kediri) yang turut bersaing di sektor pertahanan.

Kemudian empat nama baru di lini tengah yaitu Tegar Infantrie (PSIS Semarang), Arapenta Poerba (Bali United), Natanael Siringoringo (PSMS Medan), dan Samuel Balinsa (Persewar Waropen).

Ada dua pemain mengisi slot penyerangan yakni Beni Oktovianto (Persiba Balikpapan) dan Krismon Wombaibobo (Persewar Waropen).

Baca Juga: Keren, Otavio Dutra Hanya Perlu 4 Bulan untuk Belajar Bahasa Indonesia

Indra Sjafri menilai terdapat dua posisi yang menonjol dalam skuad Garuda Muda kali ini.

"Mereka bermain bagus, terutama dari penyerang dan gelandang," tutur Indra Sjafri mengakhiri.

Pertandingan internal dilakukan timnas U-23 Indonesia di Stadion Madya pada Kamis (25/7/2019), sore WIB.

Dalam laga itu, para pemain timnas U-23 Indonesia dibagi ke dalam dua tim dengan dibedakan rompi.

Hasilnya, tim rompi yang beranggotakan Witan Sulaiman dan Nurhidayat Haji Haris menang dengan skor 3-2.

Baca Juga: Baru Dipanggil Timnas U-23 Indonesia, Pemain Ini Bikin Terkejut Indra Sjafri

Timnas U-23 Indonesia saat bersua Thailand di laga perdana Piala Merlion di Stadion Jalan Besar, Singapura, Jumat (7/6/2019)
DOK. FLONA HAKIM
Timnas U-23 Indonesia saat bersua Thailand di laga perdana Piala Merlion di Stadion Jalan Besar, Singapura, Jumat (7/6/2019)

Gol tim rompi dicetak oleh Nurhidayat lewat eksekusi penalti dan dua gol dicetak oleh Rizky Febrianto.

Gol tim lawan diciptakan oleh Ulul Azmi dan Krismon Wombaibobo.

Para pemain ini masih akan terus mengikuti TC hingga akhir Juli 2019.

Nantinya mereka akan didaftarkan untuk berjuang di SEA Games 2019 yang berlangsung di Filipina pada 30 November hingga 11 Desember 2019.

Sebelum itu, tim pelatih timnas U-23 Indonesia akan menentukan 40 nama awal yang didaftarkan untuk SEA Games 2019.

Seperti edisi sebelumnya, SEA Games 2019 memperbolehkan setiap tim untuk memboyong dua pemain senior dalam skuadnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Estu Santoso
Sumber : antaranews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
35
64
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X