Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gandeng Amartha, HangTuah Tatap IBL 2019 Penuh Optimisme

By Nugyasa Laksamana - Sabtu, 27 Juli 2019 | 06:02 WIB
Amartha HangTuah launching tim pada Jumat (26/7/2019).
KOMPAS.com/NUGYASA LAKSAMANA
Amartha HangTuah launching tim pada Jumat (26/7/2019).

BOLASPORT.COM - Klub bola basket HangTuah menatap musim baru Indonesian Basketball League (IBL) 2019 dengan penuh optimisme. 

Hal itu tak lepas dari kehadiran sponsor baru bagi klub yang kini pindah home base ke Jakarta tersebut. 

Perusahaan financial technology (fintech) Indonesia, Amartha, secara resmi menjadi sponsor utama klub bola basket HangTuah yang berkompetisi di ajang IBL.

Baca Juga: Pemenang IBL 3x3 Basketball 2019 Akan Dikirim ke Turnamen di Jeddah

Dengan mendapatkan dukungan dari Amartha, klub bola basket HangTuah pun kini memiliki nama resmi baru yakni Amartha HangTuah untuk IBL musim 2019-2020.

CEO sekaligus pendiri Amartha, Andi Taufan Garuda Putra, mengakui tertarik menjadi sponsor utama HangTuah karena adanya kesamaan visi dan misi.

HangTuah sendiri dikenal sebagai perusahaan fintech yang selama ini memberdayakan ratusan ribu perempuan pengusaha mikro di pedesaan.

"HangTuah itu memang bukan klub papan atas di Indonesia, tetapi mereka punya mentalitas underdog," ujar Taufan saat konferensi pers di FX Sudirman, Jakarta, Jumat (26/7/2019).

Baca Juga: Daftar Peraih Gelar Individu IBL 2018/19, Pemain Baru Stapac Dapat MVP

"Bagi Amartha, HangTuah bukan sekadar klub profesional. Mereka juga konsisten membina pebasket muda dan wanita di Jakarta."

"Hal ini selaras dengan perjalanan Amartha untuk mendukung perempuan-perempuan tangguh Indonesia," kata dia lagi.

Masuknya Amartha sebagai sponsor baru turut mengubah identitas warna dan logo kebesaran klub bola basket HangTuah.

Pada musim lalu, HangTuah memakai warna kebesaran hitam, kuning, atau putih.

Baca Juga: Pemain Stapac Jakarta Bagikan Instruksi Pelatih pada Final IBL

Kini, mereka berganti menjadi warna ungu, serta memiliki logo baru dengan tampilan lebih elegan.

Presiden Amartha HangTuah, Gading Ramadhan Joedo, berharap kerja sama ini bisa semakin memunculkan kesadaran terhadap industri bola basket Indonesia.

Dalam membina HangTuah, Gading turut dibantu oleh Musab Mochammad, Ramdhan Anggakaradibrata, dan Ferri Jufry yang duduk di lini manajemen klub.

Terkait perkembangan basket di Tanah Air, Gading menilai antusiasme basket di sekolah-sekolah sekelas SMA begitu besar, tetapi fanatismenya masih kalah dengan sepak bola.

"Itulah yang harus jadi perhatian. Saya kira harus dibangun dari industri basketnya. Saya lihat basket Indonesia perhatiannya sangat minim sekali. Basket belum menjadi industri," tutur Gading.

Pada tahun 2018 lalu, Hangtuah sempat mengalami kendala keuangan.

Baca Juga: Tira Persikabo Masih Kokoh di Puncak Klasemen Liga 1 2019

Padahal, tim ini telah berhasil menembus empat besar kompetisi IBL 2018 lalu, sekaligus meraih gelar Rookie Of The Year untuk pemain muda mereka, Abraham Wenas.

Namun, dengan adanya dukungan dari Amartha, HangTuah siap untuk mencetak prestasi setinggi-tingginya dalam ajang IBL.

"Kami sangat bersyukur dan berterima kasih karena Amartha punya visi dan misi yang sama ubtuk membangun kami," ujar Abraham Wenas. 

"Mereka punya satu bukti nyata bahwa mereka mendukumg kami dengan serius," tuturnya lagi.

Amartha juga tak hanya bertindak sebagai sponsor resmi.

Mereka juga akan mendukung seluruh kegiatan akademi bola basket HangTuah yang sejak 2016 telah membina lebih dari 250 anak usia 6-18 tahun.

Tak hanya itu, HangTuah pun kini sudah memiliki lapangan latihan di kawasan Cilandak, Jakarya, serta mess di daerah Kemang, Jakarta.

Dengan berbagai fasilitas tersebut, para pemain HangTuah pun merasa percaya diri untuk mengarungi musim mendatang.

 Baca Juga: Juergen Klopp Was-was soal Kiper, Alisson Becker Malah Ajak Bercanda

"Kami punya mess yang bukan hanya sebagai tempat berkumpul, tetapi juga simbol kekeluargaan buat kami," kata Abram Wenas. 

"Kami akan belajar bekerja sama merawat mes ini," ujarnya lagi. 

Lapangan latihan tempat latihan Amartha HangTuah tersebut disebut-sebut punya standar kualitas setara klub basket NBA. 


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X