Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bawa-bawa FIFA, Marko Simic Sebut PSM Banyak Keuntungan

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 30 Juli 2019 | 16:55 WIB
Selebrasi duo pemain asing Persija, Marko Simic dan Bruno Matos (belakang) seusai mencetak gol ke gawang PSS Sleman pada lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, 3 Juli 2019.
MEDIA PERSIJA
Selebrasi duo pemain asing Persija, Marko Simic dan Bruno Matos (belakang) seusai mencetak gol ke gawang PSS Sleman pada lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, 3 Juli 2019.

BOLASPORT.COM - PSSI sudah menetapkan pertandingan PSM Makassar kontra Persija Jakarta yang merupakan laga tunda leg kedua final Piala Indonesia 2018 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, akan digelar pada Selasa (6/8/2019).

Penetapan jadwal tunda itu pun langsung dikomentari oleh penyerang Persija Jakarta, Marko Simic.

Menurut Marko Simic, ada banyak keuntungan yang akan didapatkan PSM Makassar ketimbang Persija Jakarta dengan penundaan tersebut.

Sebab, PSM Makassar memiliki waktu yang lebih banyak untuk beristirahat sebelum menghadapi Macan Kemayoran.

Baca Juga: Permintaan Khusus PSSI untuk PSM Makassar Jelang Lawan Persija

Tiga hari sebelum melawan PSM Makassar, Sabtu (3/8/2019), Persija Jakarta dijadwalkan akan melakoni pertandingan melawan Arema FC pada pekan ke-12 Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.

Sementara, PSM Makassar akan melakoni laga tandang melawan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Kamis (1/8/2019).

Menurut Marko Simic, sesudah melawan Bali United, PSM Makassar masih punya waktu panjang untuk istirahat.

Berbeda dengan Persija Jakarta yang satu hari setelah melawan Arema FC langsung terbang ke Makassar guna melawan Pasukan Ramang.

"Kami punya jadwal pertandingan yang hanya berbeda tiga hari," kata Marko Simic.

"Jika lihat aturan FIFA, minimal itu empat hari jarak antarpertandingan. Jadi saya pikir PSM Makassar punya keuntungan lebih banyak untuk istirahat," ucap pemain asal Kroasia tersebut.

Baca Juga: Sebelum Lawan PSM, Laga Persija Jakarta Vs Arema FC Tidak Ditunda

Belum lagi, lanjut Marko Simic, Persija Jakarta masih memiliki banyak pertandingan tunda di Liga 1 2019. Menurutnya, pemain Persija Jakarta akan kelelahan dengan jadwal yang padat tersebut.

"Pemain sudah capek dan menjalani masa pemulihan yang berat, tapi kami akan lebih dahulu fokus melawan Arema FC karena ini super bigmatch," ucap Marko Simic.

Pemain berusia 31 tahun itu berharap pendukung Persija Jakarta, The Jak Mania, bisa datang ke SUGBK saat melawan Arema FC. Marko Simic ingin mempersembahkan kemenangan melawan Singo Edan.

Striker Persija Jakarta, Marko Simic, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Persib Bandung pada pekan kedelapan Liga 1 2019.
MEDIA PERSIJA JAKARTA
Striker Persija Jakarta, Marko Simic, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Persib Bandung pada pekan kedelapan Liga 1 2019.

"Kami ingin suporter datang untuk membuat SUGBK dan mendukung tim seperti biasanya," kata Marko Simic.

"Kami harus bisa menang karena ini bisa menjadi salah satu persiapan untuk ke laga final nanti," tutup pemain bernomor punggung 9 itu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

PSSI resmi mengumumkan jadwal laga tunda PSM Makassar versus Persija Jakarta. . #psmmakassar #persija #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X