Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pengakuan Donny van de Beek atas Rumor Pindah ke Real Madrid

By Ahmad Tsalis - Sabtu, 3 Agustus 2019 | 19:45 WIB
Gelandang Ajax Amsterdam, Donny van de Beek merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Tottenham Hotspur dalam partai leg pertama babak semifinal Liga Champions 2018-2019 di Tottenham Hotspur Stadium, 30 April 2019.
TWITTER.COM/OPTAJOHAN
Gelandang Ajax Amsterdam, Donny van de Beek merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Tottenham Hotspur dalam partai leg pertama babak semifinal Liga Champions 2018-2019 di Tottenham Hotspur Stadium, 30 April 2019.

BOLASPORT.COM - Gelandang Ajax Amsterdam, Donny van de Beek, memberi jawaban terhadap rumor yang mengaitkannya dengan Real Madrid.

Kepingan terakhir proyek perombakan skuad Real Madrid tak kunjung datang pada bursa transfer musim panas 2019.

Pelatih Zinedine Zidane menginginkan Paul Pogba sebagai kepingan terakhir itu untuk mengisi lini tengah Real Madrid.

Namun, seiring berjalannya waktu, justru nama gelandang Ajax Amsterdam, Donny van de Beek, yang mencuat dalam beberapa waktu terakhir.

Baca Juga: Bukan Pogba, Donny van de Beek Dilaporkan Segera ke Real Madrid

Real Madrid disebut mempertimbangkan Donny van de Beek mengingat harga yang dipatok Ajax dilaporkan lebih murah daripada Pogba.

Ajax disebut memagari Van de Beek dengan 60 juta euro (sekitar Rp944 miliar), sedangkan uang 150 juga euro (sekitar Rp2,3 triliun) mesti disediakan El Real bila ingin mencomot Pogba dari Manchester United.

Di tengah kabar yang terus membombardir ke telinga publik, Van de Beek akhirnya angkat suara soal apa yang sebenarnya terjadi.

Baca Juga: Satu Orang yang Bisa Gantikan Lionel Messi Bukan di Barcelona 

Hal itu ia beberkan jelang laga pembuka Liga Belanda musim 2019-2020 antara Vitesse versus Ajax, Sabtu (3/8/2019).

"Tentu ada ketertarikan (dari Real Madrid), tetapi orang-orang terlalu tergesa-gesa," ucap Van de Beek seperti dikutip BolaSport.com dari laman Fox Sports.

"Saya tak ingin berbicara apa yang terjadi atau apa yang tak terjadi."

"Kini saya hanya fokus terhadap laga melawan Vitesse," ujar gelandang 22 tahun itu menjelaskan.

Dua media besar Negeri Matador, Marca dan AS, melaporkan pada bahwa Madrid sudah menjalin kesepakatan personal dengan Van de Beek.

Artinya kini tinggal menunggu dua klub sepakat soal harga sebelum kemudian sang pemain hirjah ke Spanyol.


Editor : Thoriq Az Zuhri Yunus
Sumber : foxsport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X