Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gantikan Hansamu, Andri Muliadi Siap Kawal Pertahanan Persebaya

By Nungki Nugroho - Jumat, 9 Agustus 2019 | 18:15 WIB
Bek Persebaya Surabaya, Andri Muliadi (nomor 24), saat mengikuti latihan bersama tim menjelang laga kontra Madura United pada pekan ke-13 Liga 1 2019.
PERSEBAYA.ID
Bek Persebaya Surabaya, Andri Muliadi (nomor 24), saat mengikuti latihan bersama tim menjelang laga kontra Madura United pada pekan ke-13 Liga 1 2019.

BOLASPORT.COM - Bek Persebaya, Andri Muliadi, siap menjawab kepercayaan yang diberikan kepadanya saat laga melawan Madura United dalam lanjutan Liga 1 2019.

Andri Muliadi akan mengawal pertahanan Persebaya Surabaya saat laga melawan Madura United pada pekan ke-13 Liga 1 2019.

Ini merupakan kesempatan emas bagi Andri untuk membuktikan kemampuannya di hadapan pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman alias Djanur.

Andri ditunjuk untuk mengisi pos yang ditinggalkan oleh Hansamu Yama Pranata.

Hansamu terpaksa absen pada Derbi Suramadu lantaran menjalani hukuman akumulasi kartu.

Baca Juga: Jelang Hadapi Bhayangkara, Julio Banuelos Jelaskan Kondisi Persija

Pemain asal Mojokerto itu mendapatkan hukuman kartu merah saat laga Persebaya kontra Persipura pada pekan lalu.

Andri Muliadi bertekad untuk menjawab kepercayaan dari Djanur dengan penampilan yang baik.

"Saya berterima kasih kepada coach Djanur yang memberikan kepercayaan kepada saya untuk tampil besok," kata Andri dalam prematch press conference siang ini.

"Kami telah mempersiapkan diri secara maksimal dan siap untuk menjalani laga besok," ucap Andri menambahkan.

Djanur pun meyakini bek asal Banda Aceh ini bisa menjaga ketangguhan pertahanan Bajul Ijo.

"Tidak ada pemain inti atau cadangan, semua pemain di tim saya sama penting. Saya yakin Andri tidak akan menyia-nyiakan kesempatan ini," ucap Djanur.

Bek tengah Persebaya Surabaya, Hansamu Yama Pranata, terlihat sangat menjiwai ketika menyanyikan Song For Pride bersama Bonek di Stadion Gelora Bung Tomo.
PERSEBAYA.ID
Bek tengah Persebaya Surabaya, Hansamu Yama Pranata, terlihat sangat menjiwai ketika menyanyikan Song For Pride bersama Bonek di Stadion Gelora Bung Tomo.

Baca Juga: PSM Mau Main di Makassar pada Piala AFC 2020, Ini Asa Mereka soal Stadion

Persebaya akan mengandalkan duet Andri dan Muhammad Syaifuddin pada laga kontra Madura United.

Pasalnya selain Hansamu, Persebaya juga tak bisa menurunkan Otavio Dutra yang menjalani hukuman akumulasi kartu.

Duel Persebaya melawan Madura United bakal digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu (10/8/2019).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : persebaya.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X