Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Cuma AC Milan, Klub Impian Luka Modric Jika Pergi dari Real Madrid

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 10 Agustus 2019 | 13:25 WIB
Ekspresi gelandang dan kapten Kroasia, Luka Modric, setelah timnya lolos ke final Piala Dunia 2018.
HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA
Ekspresi gelandang dan kapten Kroasia, Luka Modric, setelah timnya lolos ke final Piala Dunia 2018.

BOLASPORT.COM - Luka Modric dikabarkan telah memberi petunjuk soal klub yang akan dibelanya apabila hengkang dari Real Madrid.

Masa depan Luka Modric tidak terjamin di Real Madrid meski memiliki status sebagai pemegang gelar pesepak bola terbaik Ballon d'Or.

Penampilan inkonsisten serta prestasi jeblok Real Madrid musim lalu menjadi faktor yang memunculkan isu keluarnya Modric dari Santiago Bernabeu.

Isu terbaru—sudah dibantah oleh pihak sang pemain—mengatakan bahwa Modric bisa diserahkan Real Madrid ke Paris Saint-Germain sebagai bagian dari transfer Neymar.

Baca Juga: Jadi Target Aksi Kriminal, Kolasinac dan Oezil Belum Boleh Perkuat Arsenal

Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, media Italia La Gazzetta dello Sport mengabarkan bahwa Modric lebih senang bergabung dengan AC Milan jika keluar dari Madrid.

"Apabila saya meninggalkan Real Madrid, saya hanya akan mempertimbangkan ide bergabung bersama Boban di Milan," kata Modric kepada orang-orang terdekatnya.

Boban yang dimaksud Luka Modric adalah Zvonimir Boban, kompatriot gelandang berambut pirang yang kini menjabat sebagai Chief Football Operator AC Milan.

Modric memang dirumorkan akan bergabung dengan AC Milan. Lebih-lebih setelah beredarnya foto masa kanak-kanak dia sedang memakai seragam Rossoneri.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Hari Ini - Selain Liga Inggris, Ada Juga Atletico Vs Juve

Lantas, apa tanggapan Zvonimir Boban terhadap rumor transfer Luka Modric ke AC Milan?

"Dua puluh hari yang lalu, [Direktur Olahraga AC Milan] Paolo Maldini telah menyatakan bahwa Luka Modric tidak akan menjadi pemain AC Milan," ucap Boban kepada Gazzetta.

"Namun semenjak berita tak berdasar itu terus beredar, saya ingin mengulangi bahwa pemain terbaik di dunia tahun lalu tidak akan menjadi pemain kami.

"Sejauh yang saya ketahui, Modric akan bertahan di Madrid. Tentu, akan sangat membahagiakan jika bisa mendapatkan dia," sambung pria 50 tahun itu.

Baca Juga: Bobol Gawang Liverpool, Kaki Rekan Setim Striker PSM di Timnas Terbukti Harum

Kontrak Luka Modric bareng Real Madrid masih tersisa satu tahun, atau berlaku sampai pertengahan tahun 2020 mendatang.

Berbagai sumber telah menyatakan bahwa Real Madrid dan Modric sudah sepakat untuk menambah kontrak selama setahun meski belum ada pernyataan resmi.

Adapun di usianya yang sudah menginjak 33 tahun, Modric ditaksir memiliki nilai pasar sebesar 20 juta euro (sekitar 320 miliar rupiah).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Yeeyy! . Bakal tambah seru dengan strategi baru. . #premierleague #ligainggris #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : goal.com, calciomercato.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X