Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ganda Putri Inggris Semakin Pede Hadapi Kejuaraan Dunia 2019

By Nestri Yuniardi - Sabtu, 10 Agustus 2019 | 21:00 WIB
Berita bulu tangkis internasional.
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM
Berita bulu tangkis internasional.

BOLASPORT.COM - Duet ganda putri Inggirs, Lauren Smith/Chloe Birch, merasa semakin percaya diri menjelang Kejuaraan Dunia 2019.

Kejuaraan Dunia 2019 akan berlangsung di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, pada 19-25 Agustus mendatang.

Venue yang digunakan pada Kejuaraan Dunia 2019 tersebut adalah venue yang sama dengan yang biasa digunakan untuk menggelar turnamen Swiss Open 2019.

Baca Juga: Ganda Putra Indonesia yang Diberangkatkan ke Olimpiade 2020 Dilihat dari Peringkat

Lauren Smith/Chloe Birch mengaku sudah sangat familiar dengan venue tersebut, mengingat mereka tak pernah absen mengikuti Swiss Open 2019 dalam delapan tahun terakhir.

"Saya suda bermain di Swiss Open 2019 swelama delapan tahun, jadi saya sangat familiar dengan venue-nya," ujar Chloe Birch, dikutip BolaSport.com dari laman BWF.

Venue memang menjadi salah satu bagian penting dari turnamen bulu tangkis. Kondisi pencahayaan serta angin membuat suatu venue menjadi tantangan tersendiri bagi para pebulu tangkis.

"Saya selalu menikmati pertandingan di St Jakobshalle. Venue tersebut baru saja diperbaiki dan sekarang tampak lebih bagus," ujar Birch.

Baca Juga: Pasangan Ganda Putra Denmark Baru Serius Menatap Olimpiade Tokyo 2020

Tentu saja kepercayaan diri Smith dan Birch tak cuma berdasar dari segi pengalaman bermain di St. Jakobshalle.

Penampilan keduanya hingga paruh kedua musim kompetisi BWF 2019 cukup menggembirakan.

Sejauh ini Smith/Birch sudah mengantongi beberapa gelar bergengsi diantaranya Orleans Masters 2019 dan medali emas European Games 2019.

"Kami telah bermain semakin baik dan mendapat hasil yang cukup bagus. itu adalah awal yang positif bagi kmai untuk mengawali bulan Juli ini," ucap Birch.

Tak Jauh berbeda dengan Birch, Lauren Smith juga mengeaskan bahwa mereka tengah berjuang untuk terus memperbaiki permainan mereka.

"Kami mendapat kepercayaan diri, kami berhasil menunjukkan performa yang cukup baik. Tida semua pasangan mau bertemu dengan kami," kata Smith.

"Kami paham kami harus bekerja keras, kami percaya diri dan kami akan berjuang untuk menjadi yang lebih baik," imbuhnya.

Baca Juga: Ini Penyebab Kesalahan Drawing Tunggal Putri pada Kejuaraan Dunia 2019

Selain di nomor ganda putri, Chloe Birch sendiri bermain di nomor tunggal putri pada Kejuaraan Dunia 2019.

Berdasarkan hasil undian, Chloe Birch akan berjumpa dengan Busanan Ongbamrungphan (Thailand).

Andai mulus melaju, pemain 23 tahun itu sudah ditunggu oleh tunggal putri Indonesia, gregoria Mariska Tunjung.

Baca Juga: Satu Kata dari Kento Momota dalam Menggambarkan Kejuaraan Dunia 2019

Sedangkan pada nomor ganda putri, Lauren Smith/Chloe Birch dijadwalkan menghadapi Ekaterina Bolotova/Alina Davletova.

Jika menang, Smith/Birch sudah ditunggu oleh unggulan kedua asal Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BWF Tournament Software

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X