Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kalimat Jenaka Eden Hazard Saat Ditanya Rivalitas dengan Lionel Messi

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 11 Agustus 2019 | 14:47 WIB
Winger Real Madrid, Eden Hazard, tengah menjalani latihan pramusim 2019 di Montreal, Kanada.
DOK. REALMADRID.COM
Winger Real Madrid, Eden Hazard, tengah menjalani latihan pramusim 2019 di Montreal, Kanada.

BOLASPORT.COM - Eden Hazard memiliki respons jenaka tatkala diberi pertanyaan soal persaingannya dengan Lionel Messi.

Eden Hazard mengambil tantangan baru pada musim 2019-2020 setelah menerima tawaran untuk bergabung bersama Real Madrid.

Dana sebesar 100 juta euro dikeluarkan Real Madrid guna memboyong Eden Hazard keluar dari klub sebelumnya, Chelsea.

Eden Hazard diharapkan bisa menjadi tenaga yang dibutuhkan Real Madrid untuk bersaing dengan Barcelona di Liga Spanyol.

Baca Juga: Pujian kepada Joao Felix Setelah Kalahkan Sinar Cristiano Ronaldo

Bicara soal Barcelona, tentu tidak terlepas dari sosok Lionel Messi.

Jika sebelumnya hanya bertemu di kompetisi Eropa, Messi bakal menjadi rival yang rutin dihadapi Eden Hazard bareng Real Madrid di LaLiga.

Tidak melulu untuk merebut gelar Liga Spanyol dari Barcelona, prestasi individu bisa menjadi motivasi tambahan bagi Hazard.

Sebab, memiliki rivalitas dengan pemenang lima trofi Ballon d'Or bakal menambah peluang Hazard untuk dinobatkan sebagai pemain terbaik di dunia.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Hari Ini - Man United vs Chelsea, Arsenal Live TVRI

Eden Hazard sendiri memiliki beberapa kesamaan dengan Lionel Messi. Bahkan, Hazard sempat dijuluki "Messi cilik" oleh mantan pelatihnya.

Alasannya, selain kemampuan olah bola dan kreativitas bermain, Hazard juga memiliki postur tubuh yang tidak jauh berbeda dengan Messi.

Hazard dan Messi sama-sama tergolong pendek untuk ukuran pesepak bola. Sementara Messi punya tinggi badan 170 sentimeter, Hazard hanya 5 cm lebih menjulang.

Dalam wawancara dengan Corriere della Sera, sang penanya pun tanpa sengaja mengungkit soal postur tubuh Hazard tidak begitu tinggi itu.

Baca Juga: Prediksi Line Up Man United Vs Chelsea - Beruntungnya Ole Gunnar Solskjaer

Alhasil, meski pertanyaan utamanya soal rivalitas dengan Messi, Hazard justru lebih tertarik membahas soal tinggi badannya itu.

"Kalau saya punya hasrat untuk menjadi pebasket, saya akan berada dalam sebuah masalah," kata Eden Hazard, dilansir BolaSport.com dari Corriere della Sera.

"Dalam hal ini, sepak bola adalah olahraga yang lebih demokratis, karena talenta seorang pemain tidak diukur dari tinggi badannya," sambung Hazard sambil berseloroh.

Eden Hazard baru akan bersua dengan Lionel Messi di lapangan saat El Clasico jilid pertama musim depan yang dihelat tanggal 27 November 2019.


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : corriere.it

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
37
86
2
Man City
36
85
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
36
63
6
Newcastle
36
57
7
Chelsea
36
57
8
Man United
36
54
9
West Ham
37
52
10
Brighton
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
35
90
2
Barcelona
35
76
3
Girona
35
75
4
Atlético Madrid
35
70
5
Athletic Club
35
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Valencia
35
48
9
Villarreal
35
48
10
Getafe
35
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X