Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Timnas U-18 Indonesia Vs Malaysia, Modal untuk Persembahkan Kado Terbaik HUT Ke-74 RI

By Beri Bagja - Sabtu, 17 Agustus 2019 | 11:50 WIB
Timnas U-18 Indonesia saat hendak menghadapi timnas U-18 Filipina pada matchday pertama Piala AFF U-18 2019, Selasa (6/8/2019).
PSSI
Timnas U-18 Indonesia saat hendak menghadapi timnas U-18 Filipina pada matchday pertama Piala AFF U-18 2019, Selasa (6/8/2019).

BOLASPORT.COM - Timnas U-18 Indonesia menghadapi Malaysia pada babak semifinal Piala AFF U-18 di Go Dau Stadium, Vietnam, Sabtu (17/8/2019) petang WIB.

Pertandingan timnas U-18 Indonesia vs timnas U-18 Malaysia berlangsung tepat pada Hari Ulang Tahun ke-74 Republik Indonesia.

Karena itu, akan menjadi momen sangat spesial jika timnas sanggup memberikan kado kemenangan pada HUT RI kali ini.

"Ini adalah pertandingan derbi Melayu. Di level apa pun, cabang olahraga apa pun, lawan Malaysia selalu menarik," kata pelatih timnas U-18 Indonesia, Fakhri Husaini.

Menurutnya, ketika mengetahui calon lawannya Malaysia, Bagus Kahfi cs cukup antusias dan semangat.

"Hal ini menjadi modal utama buat kami untuk bertemu Malaysia. Kami pun termotivasi untuk mempersembahkan kemenangan di Hari Kemerdekaan Republik Indonesia," kata Fakhri Husaini, dikutip BolaSport.com dari laman PSSI.

Timnas U-18 Indonesia sudah punya bekal yang bagus untuk mempersembahkan kemenangan atas Malaysia dan lolos ke final Piala AFF U-18.

Modal itu ialah ketajaman yang moncer selama fase grup.

Indonesia merupakan kontestan tersubur dengan akumulasi 20 gol sejauh ini.

Gelontoran gol tersebut lahir dalam duel kontra Filipina (7-1), Timor Leste (4-0), Brunei (6-1), Laos (2-1), dan Myanmar (1-1).

Tim tertajam selanjutnya ialah Australia sang juara Grup B dengan 17 gol.

Bagaimana dengan timnas U-18 Malaysia?

Pasukan dari negeri jiran hanya menceploskan 9 gol di fase grup dan finis di bawah Australia.

Namun, hal yang harus diwaspadai ialah pertahanan mereka yang cukup sulit dibobol.

Malaysia baru kecolongan 3 gol, terminim di turnamen ini bersama Myanmar.

Sementara itu, gawang timnas U-18 Indonesia sudah dibobol 4 kali.


Editor : Beri Bagja
Sumber : AFF, PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X