Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Akibat Pecat Pelatih, Pemilik Valencia Mulai Diserang Pemain dan Fan

By Henrikus Ezra Rahardi - Jumat, 13 September 2019 | 08:20 WIB
Pelatih Valencia, Marcelino Garcia Toral.
TWITTER.COM/VALENCIACF_EN
Pelatih Valencia, Marcelino Garcia Toral.

BOLASPORT.COM- Keputusan pemilik Valencia, Peter Lim, untuk memecat sang pelatih, Marcelino, kini berbuntut panjang, usai muncul kecaman dari pemain dan fan.

Klub Liga Spanyol, Valencia, baru saja memecat sang pelatih, Marcelino, pada Rabu (11/9/2019).

Namun, dilansir BolaSport.com dari Goal, keputusan tersebut mendapat kecaman dari beberapa pemain dan fan.

Baca Juga: Memahami Kacamata Anti Radiasi dan Fungsinya untuk Mata

Pasalnya, Marcelino dianggap sebagai salah satu pelatih tersukses klub berjuluk Los Che tersebut, dalam sepuluh tahun belakangan.

Pemecatan ini membawa Valencia kembali dalam masa krisis, jelang menghadapi Barcelona dalam laga pekan keempat Liga Spanyol, Sabtu (15/9/2019) dan Chelsea dalam laga perdana fase grup, Selasa (17/9/2019).

Baca Juga: 2 Pemain Barcelona di Balik Drama Pemecatan Pelatih Valencia

Selain itu, fan juga merasa tak cocok dengan pengganti Marcelino.

Penggantinya, Albert Celades, tak punya pengalaman di level klub, selain menjadi asisten mantan pelatih tim nasional Spanyol, Julen Lopetegui, ketika menangani Real Madrid.

Akan tetapi, petinggi Valencia punya alasan lain perihal ditunjuknya Celades.

Ia sempat menangani tim muda Spanyol, sehingga bakal memberi kesempatan bagi pemain muda untuk muncul.

Kurangnya pengalaman yang dimiliki Celades juga membuat sang pemilik Peter Lim dan super agen Portugal, Jorge Mendes, yang kini membantu Valencia, mudah untuk mengontrol tim.

Baca Juga: Real Madrid Dilanda Krisis, Luka Modric Jadi Pemain ke-10 yang Tumbang karena Cedera

Di sisi lain, dipecatnya Marcelino mendapat tanggapan miring dari bek asal Argentina, Ezequiel Garay.

Ia menulis di akun media sosial Instagram pribadinya soal ketidak adilan petinggi klub yang memecat Marcelino.

"Siapapun yang mengambil keputusan ini, tak hanya menginjak-injak Anda sendiri, tetapi seluruh tim dan pendukung, saya akan berteriak kencang, ini sungguh tidak adil," tulis Garay.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Nilai pasar pemain muda Barcelona Ansu Fati langsung melonjak drastis setelah sukses mencetak gol debutnya. . #ansufati #barcelona #lionelmessi

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : Goal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
37
86
2
Man City
36
85
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
36
63
6
Newcastle
36
57
7
Chelsea
36
57
8
Man United
36
54
9
West Ham
37
52
10
Brighton
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
35
90
2
Girona
35
75
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
35
70
5
Athletic Club
35
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
34
54
8
Valencia
35
48
9
Villarreal
35
48
10
Getafe
35
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X