Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gara-gara Griezmann, Barcelona Bisa Dihukum Laga Tanpa Penonton

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Jumat, 20 September 2019 | 08:31 WIB
Antoine Griezmann melakukan selebrasi setelah sukses menyarangkan gol keduanya pada pertandingan Barcelona melawan Real Betis di Stadion Camp Nou pada pekan kedua Liga Spanyol 2019-2020, Minggu (25/8/2019).
TWITTER.COM/SOWMYAVIRAT18
Antoine Griezmann melakukan selebrasi setelah sukses menyarangkan gol keduanya pada pertandingan Barcelona melawan Real Betis di Stadion Camp Nou pada pekan kedua Liga Spanyol 2019-2020, Minggu (25/8/2019).

BOLASPORT.COM - Drama soal transfer Antoine Griezmann dari Atletico Madrid ke Barcelona belum berakhir, kini sanksi bahkan bisa saja diberikan.

Atletico Madrid masih terus mengejar Barcelona soal transfer Antoine Griezmann.

Duduk persoalannya adalah kapan waktu Griezmann setuju hijrah ke Barcelona.

Griezmann punya klausul pelepasan sebesar 200 juta euro yang turun menjadi 120 juta euro mulai 1 Juli lalu.

Barcelona kemudian membayar sejumlah 120 juta euro setelah tanggal tersebut untuk mendatangkan Griezmann.

Masalahnya, kini muncul bukti bahwa Griezmann sudah setuju hijrah sejak bulan Maret, yang artinya Atletico menuntut 80 juta euro tambahan dari Barcelona.

Keadaan semakin rumit mulai dari sini. Atletico saat itu tak punya bukti Griezmann melanggar kontrak dengan negosiasi bersama Barcelona sehingga tak langsung melaporkan sang pemain.

Jarak waktu satu bulan yang dimiliki Atletico menurut hukum yang berlaku sudah lewat, membuat protes Atletico saat ini jadi menggantung.

Baca Juga: Biaya Real Madrid Jika Memecat Zidane Setara Harga Paulo Dybala

Meski begitu, bukan berarti Barcelona bisa bebas tanpa hukuman.

Laporan dari Sport yang dilansir BolaSport.com merinci apa saja sanksi yang bisa diterima Barcelona.

Karena ketidakpastian hukum soal protes yang dilakukan Atletico, hukuman yang diberikan kemungkinan besar hanya akan kecil sekali.

Saat ini komisi yang bertugas kemungkinan akan menghukum Barcelona dengan denda 300 euro (setara 4,6 juta rupiah) dan kemungkinan hukuman satu laga tanpa penonton.

Menurut aturan yang sama, Barcelona maksimal mendapat sanksi denda 602 euro, pemain bersangkutan dihukum larangan berlaga dua kali sampai dua bulan, dan atau penutupan stadion untuk satu laga.

Hukuman dikatakan tak bisa diberikan kepada Griezmann karena yang melakukan pelanggaran adalah pihak klub alias Barcelona.

Satu yang jadi pertanyaan dalam laporan tersebut adalah hukuman untuk Barcelona.

Apakah akan dihukum denda sekaligus laga tanpa penonton atau hanya salah satunya saja.

Meski begitu, dikatakan sulit untuk meyakinkan komite bahwa Barcelona harus dihukum larangan berlaga tanpa penonton karena pelanggaran soal kontrak pemain.

Baca Juga: Populer BOLA - Higuain Dihujat karena Egois hingga Kelemahan Juventus

Email sebagai bukti yang dimiliki surat kabar El Mundo Deportivo memperlihatkan soal transfer Griezmann.

Dalam surat elektronik tersebut, saudara perempuan Griezmann, ayahnya, pengacara, dan ahli hukum dari Prancis mendapat sejumlah uang.

Uang sebesar 14 juta euro itu dikatakan sebagai signing-on fee alias bonus karena Griezmann bergabung ke Barcelona.

Artinya, sang pemain memang sudah sepakat untuk pindah ke Barcelona sebelum 1 Juli 2019.

Kembali lagi, masalahnya adalah Atletico tak mengetahui hal tersebut pada bulan Maret dan juga tak langsung melaporkannya.

Baca Juga: Liga Inggris MadLad - Kapten Tua yang Tertinggal Kereta Muda Chelsea

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Juventus untuk pertama kalinya hanya menurunkan satu pemain Italia sejak awal pertandingan di ajang Liga Champions . #juventus #ucl

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Thoriq Az Zuhri Yunus
Sumber : Sport, Mundo Deportivo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X